BANTENRAYA.COM – Simak informasi seputar klasemen sementara Pekan 17 Super League 2025/2026.
Pekan 17 Super League 2025/2026 telah berakhir dengan 2 pertandingan terakhir antara PSBS Biak vs Bhayangkara FC dan Persijap Jepara vs Dewa United.
2 pertandingan terakhir Pekan 17 Super League 2025/2026 berakhir dengan PSBS Biak (4) – (0) Bhayangkara FC dan Persijap Jepara (0) – (3) Dewa United.
BACA JUGA: Jadwal Pertandingan Persib Bandung Putaran Kedua BRI Super League, Didominasi Partai Kandang
Dengan adanya kekalahan terakhir Laskar Kalinyamat di laga kandang sendiri, Gelora Bumi Kartini membuat Persijap Jepara menghuni dasar klasemen.
Laskar Kalinyamat harus turun ke dasar klasemen menggantikan Persis Solo yang awalnya di peringkat ke-20 yang naik ke posisi 16 karena kemenangan atas Semen Padang dengan skor 2-3.
Persijap Jepara menghuni dasar klasemen atau posisi ke-18 sementara dengan hanya meraih 9 poin dari 17 pertandingan yang telah berjalan.
Persib Bandung Jadi Juara Paruh Musim
Maung Bandung berhasil jadi juara paruh musim 2025/2025 setelah berhasil meraih kemenangan atas rivalnya sendiri, Persija Jakarta di Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).
Persib Bandung berhasil meraih kemenangan atas Macan Kemayoran dengan skor 1-0 di GBLA pada Minggu, 11 Januari 2026.
Maung Bandung naik ke posisi puncak setelah berada di posisi ke-3 menggeser Borneo FC yang mengalami kekalahan atas Persita Tangerang dengan skor 2-0 di Indomilk Arena.
Tidak hanya itu, 5 besar klasemen teratas semakin menarik di pekan ini dengan kekalahan Borneo FC dan Malut United yang akhirnya gagal untuk meraih juara paruh musim 2025/2026.
Pendekar Cisadane menjadi tim dengan posisi ke-5 dengan meraih 31 poin, sebelumnya Persita Tangerang berada di tengah klasemen sementara setelah berhasil meraih 5 kemenangan dalam laga terakhir yang membuatnya sedikit demi sedikit naik.
Update Klasemen Sementara Super League
Berikut klasemen sementara Pekan 17 Super League 2025/2026 yang menjadikan Persib Bandung berada di puncak klasemen;
1. Persib Bandung: 38
2. Borneo FC: 37
3. Persija Jakarta: 35
4. Malut United: 34
5. Persita Tangerang : 31
6. PSIM Yogyakarta: 30
7. Persebaya Surabaya: 28
8. Bali United: 27
9. Bhayangkara FC: 22
10 Arema FC: 21
11 Dewa United : 20
12 PSM Makassar: 19
13 Persik Kediri : 19
14 Madura United : 17
15 PSBS Biak: 16
16 Persis Solo: 10
17 Semen Padang: 10
18 Persijap Jepara: 9. ***


















