BANTENRAYA.COM – Pemerintah Indonesia melalui Presiden RI, Prabowo Subianto akan menghadirkan Sekolah Rakyat.
Program Sekolah Rakyat menjadi sebuah inisiatif pendidikan inklusif yang dibuat untuk tujuan menjamin bagi setiap anak di Indonesia.
Program Sekolah Rakyat Indonesia ini terkhusus untuk menjamin pendidikan anak bagi keluarga yang kurang mampu, mereka akan mendapatkan akses pendidikan yang layak, gratis, dan lingkungan yang sehat.
Baca Juga: Nonton Drakor Our Movie Episode 9 Sub Indo: Jalani Backstreet, Da Eum dan Je Ha Ketahuan?
Program Sekolah Rakyat yang diinisiasi oleh Presiden Prabowo ini diunggah oleh Instagram @kemensosri pada Rabu, 10 Juli 2025.
“Setiap anak Indonesia berhak atas pendidikan berkualitas dan lingkungan sehat,” tulis keterangan Instagram @kemensosri.
Program Sekolah Rakyat yang diinisiasi oleh Presiden Prabowo ini menjadi sebuah bukti nyata dari komitmen pemerintah dalam menghapus kesenjangan pendidikan.
Baca Juga: Dana BSU 2025 Tak Kunjung Cair? Ternyata Ini Penyebab Sekaligus Solusi Agar Dapat Rp600 Ribu
Selain itu, tujuan dari Sekolah Rakyat ini juga bertujuan untuk menghapus kesenjangan pendidikan dan mendorong kemerdekaan yang sesungguhnya.
Program Sekolah Rakyat ini rencananya akan dibangun di berbagai wilayah Indonesia, dengan prioritas pada daerah tertinggal, terpencil, dan terluar.
Fokus utama dari Sekolah Rakyat ini adalah menyediakan kurikulum berkualitas, fasilitas memadai, serta tenaga pendidik yang terlatih.
Semua layanan disediakan secara gratis dalam Sekolah Rakyat untuk menjamin tidak ada anak Indonesia yang tertinggal karena keterbatasan ekonomi.
Kehadiran program Sekolah Rakyat juga diharapkan menjadi sebuah jembatan menuju kesetaraan pendidikan yang ada di Indonesia.
Pemerintah Indonesia menargetkan agar anak-anak dari kalangan pra-sejahtera mendapatkan pengalaman belajar yang sama baiknya dengan anak dari latar belakang ekonomi menengah ke atas.
Baca Juga: Persib Bandung Sambut Kunjungan dari Oxford United, Semangat Belajar dan Terus Kolaborasi
Tak hanya itu, lingkungan Sekolah Rakyat juga akan dijaga agar tetap sehat dan ramah anak.
Program Sekolah Rakyat ini menjadi bagian dari prioritas nasional dalam visi “Indonesia Maju” dan Asta Cita Presiden Prabowo Subianto. ***