BANTENRAYA.COM – Tastefully Yours merupakan salah satu drama Korea atau drakor yang dinantikan.
Akhirnya drama genre romantis dan komedi, Tastefully Yours tayang perdana pada Senin, 12 Mei 2025.
Menyatukan Kang Ha Neul dan Go Min Si, pemirsa begitu antusias akan penampilan mereka dalam drama Tastefully Yours.
Ditulis oleh Jung Soo Yeon, drama terbaru ENA ini akan memiliki 10 episode secara keseluruhan.
Adapun dramanya bercerita tentang Han Beom Woo (Kang Ha Neul), seorang konglomerat perusahaan makanan yang tidak tertarik dengan rasa.
Sementara itu, Mo Yeon Joo (Go Min Si) merupakan seorang koki yang terobsesi dengan rasa.
Baca Juga: Viral! Riezky Kabah Sebut Kirim Siswa Gemulai ke Barak Militer: Gak Akan Mempan
Han Beom Woo dan Mo Yeon Joo yang yang memiliki karakter berbeda satu sama lain entah bagaimana mulai menjalankan restoran kecil di Jeonju.
Tastefully Yours turut dibintangi Kim Shin Rok dan Yoo Su Bin.
Drama garapan sutradara Park Dan Hee tersebut dapat disaksikan secara global melalui layanan streaming Netflix atau tautan berikut.
Baca Juga: Nonton Film Pembantaian Dukun Santet di Bioskop Banyuwangi Hari Ini dengan Jam Tayang
Selamat menonton.***