BANTENRAYA.COM – SCTV kembali merilis sinetron terbaru yang berjudul Tertawan Hati.
Dibintangi oleh sederet pemeran papan atas tanah air, sinetron SCTV Tertawan Hati akan tayang perdana atau episode 1 pada Senin, 22 Januari 2024.
Adapun pemeran sinetron SCTV Tertawan Hati diantaranya Naysilla Mirdad, Rezky Adhitya, Jonas Rivanno, Afifah Ifah’nda dan lain sebagainya.
Disutradarai oleh Sanjeev Ram Kishan, sinetron produksi SinemArt dan Ess Jay Studios tersebut mengusung genre drama dan romantis.
Sementara untuk sinetronnya bercerita tentang seorang perempuan yang hidup dengan latar belakang sederhana bernama Alya (Naysilla Mirdad).
Bersama kedua orang tuanya yaitu Ridwan dan Nenny, Alya tinggal di dataran tinggi Tengger.
Baca Juga: 9 Kode Voucher Shopee Hari Ini, 22 Januari 2024: Banyak Diskon Menanti
Untuk menyambung hidup, orang tua Alya bekerja sebagai joki kuda dan penjual bunga edelweiss kering di bawah kaki gunung Bromo.
Hingga suatu hari, betapa terpukulnya Alya setelah Ridwan meninggal dunia.
Hanya tinggal bersama sang ibu, Alya melanjutkan hidup dengan meneruskan pekerjaan sang ayah dengan menjadi joki kuda.
Di samping itu, Alya juga memiliki seorang kekasih bernama Aries (Rezky Adithya).
Malangnya, nasib Alya begitu menyedihkan lantaran kebobrokan Aries terbongkar usai Nenny meninggal dunia.
Bagaimana kisah Alya selanjutnya, saksikan selengkapnya sinetron Tertawan Hati pukul 19.25 WIB di SCTV.***

















