BANTENRAYA.COM – Bank Sampah Cinta Birai di Desa Tanjungsari, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Serang mengubah sampah sisa sayuran dan buah-buahan menjadi cairan ecoenzyme.
Cairan ecoenzyme tersebut selanjutnya dijual kepada petani di Desa Tanjungsari sebagai pupuk untuk tanaman mereka.
Ketua Bank Sampah Cinta Birai Eroh Rokayah mengatakan, pembuatan ecoenzyme tersebut dinilai baik untuk memanfaatkan sisa buah-buahan dan sayuran yang ada di rumah warga.
“Kita kembangkan eco enzyme ini untuk membuat pupuk dan bahan-bahannya juga dari buah-buahan yang difermentasikan dengan gula putih,” ujarnya Senin, 1 September 2024.
Baca Juga: Mediasi Buntu, Warga Mancak Larang Truk Pasir Melintas
Ia menjelaskan, pembuatan cairan ecoenzyme ini belum berjalan dengan maksimal karena produksi ecoenzyme ini masih sedikit dan belum banyak warga yang mengetahui.
“Ini baru awal jadi belum maksimal, sebisa mungkin nanti para warga bisa sadar juga dan akan kita ajak sama-sama untuk membuat eco enzyme ini. Kita akan beri pelatihan melalui kader-kader Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) desa,” katanya.
Eroh memastikan, pembuatan cairan ecoenzyme di Desa Tanjungsari akan berjalan baik karena dinilai sangat bermanfaat untuk kebersihan lingkungan di wilayahnya.
“Bank sampah Ceria Birai memang sudah berjalan dari Tahun 2019 dan sudah berjalan baik, dan eco enzyme ini sudah digagas dengan baik pasti hasilnya juga baik,” jelasnya.
Baca Juga: Tiga Putra Putri Cilegon Wakili Provinsi Banten pada Kompetisi Sains Madrasah 2024
Ketua PKK Desa Tanjungsari Ita Yunita mengatakan selain di Bank Sampah Ceria Birai, pihaknya akan membuat cairan eco enzyme untuk bank-bank sampah lainnya.
“Kalau eco enzyme di sini sudah berjalan bisa jadi akan menjadi contoh untuk bank sampah lainnya, Alhamdulillah kita juga baru bentuk Bank Sampah Boboko,” ujarnya.
Ia mengungkapkan, eco enzyme bisa dimanfaatkan sebagai pupuk untuk penyemprotan tanaman obat dan sayuran yang ada di pekarangan rumah dan kebon.
“Eco enzyme ini sudah saya coba untuk tanaman tomat dan cabai Alhamdulillah hasilnya bagus,” tuturnya.***
 
			














