BANTENRAYA.COM – Perusahaan Otobus atau PO Haryanto kembali meluncurkan unit bus baru.
Kali ini, PO Haryanto merilis armada terbarunya menggunakan body Skylander R22 buatan dari Karoseri New Armada.
Sebelumnya, PO Haryanto juga pernah menggunakan body buatan New Armada yakni dengan body Evonext.
Kali ini, perusahaan otobus asal Kudus Jawa Tengan ini kembali memercayakan pembuatan body bus kepada karoseri asal Magelang ini.
Baca Juga: Hari Gizi Nasional ke-64, KKM Tematik Untirta Kelompok 41 Gelar Sosialisasi Stunting dan Gizi Buruk
Bus baru PO Haryanto dirilis dari karoseri New Armada pada Senin, 5 Februari 2024.
Bus PO Haryanto tersebut menggunakan chasis Hino RM 280.
Bus baru tersebut, tampaknya tidak ada digunakan untuk rute regular, melainkan untuk Divisi Pariwisata.
Bus buatan karoseri New Armada dengan nama body Skylander R22 ini menggunakan warna dasar hitam dengan kombinasi warna kuning.
Baca Juga: KPN Gelar Survei Mengukur Kepuasan Masyarakat Tangerang Raya, Ini Hasilnya
Seperti biasa, PO Haryanto tetap memasang gambar wayang sebagai ikon bus tersebut serta sholawat di kaca belakang bus.
“PO Haryanto Skylander R22 Aero 9 Touring,” tulis Instagram @newarmada.official pada Selasa, 6 Februari 2024 pagi.
“Eksterior sama – Interiro Berbeda Gimana pendapat kalian? Bermesin HINO,” tulis akun Instagram milik karoseri New Armada.***