BANTENRAYA.COM – PT Nikomas Gemilang memberikan penawaran pengunduran diri karyawan secara sukarela dengan kuota 1.600 orang.
Namun sampai dengan penawaran pengunduran diri sukarela itu ditutup pada Kamis 11 Januari 2023, hanya 1.175 orang karyawan yang mendaftarkan diri.
Jumlah karyawan yang mengajukan pengunduran diri sukarela itu bertambah dibandingkan pagi tadi yang berjumlah 970 orang.
Humas PT Nikomas Gemilang Danang Widi Pangestu mengatakan, penawaran pengunduran diri karyawan secara sukarela sudah resmi ditutup.
“Sampai penutupan yang mendaftar 1.175, besok (hari ini-red) kita umumkan. Untuk sisanya sedang didiskusikan manajemen,” ujar Danang, Kamis 12 Januari 2023.
Terpisah, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Serang Diana Ardhianty Utami mengungkapkan, program penawaran pengunduran diri karyawan secara sukarela tersebut sebenarnya akan dilakukan sejak akhir tahun lalu.
Baca Juga: Keroyok Seorang Pemuda Gegara Masalah Adik Perempuan, 8 Santri di Kabupaten Serang Diamankan Polisi
“Kita sarankan kepada Nikomas agar menghindari adanya PHK (pemutusan hubungan kerja), pihak perusahaan mulai mengurangi jam lembur dan pengurangan waktu kerja,” kata Diana.
Ia menjelaskan, setalah pihaknya berdiskusi dengan pihak PT Nikomas akhirnya disetujui penawaran pengunduran diri khusus untuk menghindari PHK sepihak.
“Sebetulnya pengunduran diri khusus ini banyak ditunggu-tunggu oleh karyawan karena momen seperti ini tidak selalu ada,” ujarnya.
Baca Juga: Jarang Tampil di TV, Begini Nasib Aji Yusman yang Mengaku Sulit Bayar Operasi Caesar Istri
Diana menuturkan, karena kebijakan tersebut sudah dikeluarkan oleh pihak perusahaan pihaknya akan mengawal agar apa yang menjadi kompensasi untuk pekerja bisa terpenuhi dengan baik.
“PT PWI (Parkland World Indonesia) juga ada penawaran pengunduruan diri, kutanya 1.000 orang tapi itu selama setahun dan dan usianya harus di atas 45 tahun,” tuturnya. ***