BANTENRAYA.COM – Pembayaran digital berbasis QRIS terus berkembang. Kini, pengguna transportasi umum di Jabodetabek tidak lagi harus memindai kode QR. Cukup menempelkan ponsel ke mesin pemindai, transaksi langsung selesai. Kemudahan ini hadir lewat layanan QRIS Tap.
Sebagai informasi, QRIS Tap merupakan pengembangan dari sistem QRIS yang memanfaatkan teknologi Near Field Communication (NFC). Layanan ini resmi diluncurkan Bank Indonesia pada 14 Maret 2025, setelah melalui tahap uji coba sejak 2024. Kehadirannya menjadi bagian dari upaya mempercepat dan menyederhanakan transaksi nontunai, khususnya di sektor transportasi massal.
Dikutip dari berbagai sumber informasi, saat ini, QRIS Tap sudah dapat digunakan untuk membayar perjalanan KRL Commuter Line, MRT Jakarta, TransJakarta, hingga LRT. Pengguna cukup menempelkan ponsel ke gate atau mesin pembaca yang tersedia, tanpa perlu membuka kamera atau memindai barcode seperti sebelumnya.
Akan tetapi, sebelum menggunakan QRIS Tap, terdapat dua hal utama yang perlu memastikan, yakni : ponsel sudah mendukung fitur NFC dan memiliki aplikasi mobile banking atau dompet digital yang telah menyediakan layanan QRIS Tap.
BACA JUGA : DANA Hadirkan Inovasi Isi Saldo dan Pembayaran QRIS Bisa dengan Kartu Visa
Jika syarat tersebut terpenuhi, berikut alur penggunaannya:
1. Buka aplikasi mobile banking atau dompet digital yang mendukung QRIS Tap.
2. Pilih menu QRIS, lalu aktifkan fitur QRIS Tap.
(Di beberapa aplikasi, fitur ini muncul dengan menggeser layar pada menu pembayaran.)
3. Lakukan verifikasi PIN atau biometrik jika diminta.
4. Tempelkan ponsel ke mesin pemindai di gate masuk.
5. Tunggu konfirmasi transaksi hingga pembayaran berhasil.
6. Proses ini dirancang lebih cepat karena meminimalkan interaksi layar dan antrean, terutama di jam sibuk.
Hingga saat ini, terdapat 15 penyedia jasa pembayaran yang telah mendukung QRIS Tap, terdiri dari perbankan dan dompet digital, yakni: BRI, Bank Mega, CIMB Niaga, Bank Mandiri, BNI, BCA, Bank DKI, Bank Permata, Bank Sinarmas, BPD Bali, Bank Nationalnobu, GoPay, ShopeePay, DANA, Netzme
Ke depan, Bank Indonesia membuka peluang perluasan QRIS Tap ke lebih banyak sektor dan wilayah, seiring kesiapan infrastruktur dan adopsi pengguna. Dengan sistem “tap” ini, pembayaran transportasi publik diharapkan menjadi lebih cepat, praktis, dan efisien, sekaligus mendorong ekosistem transaksi digital nasional.(***)


















