BANTENRAYA.COM – Untuk pertama kalinya Bupati Serang Ratu Rachmatuzakiyah melakukan rotasi dan mutasi pejabat eselon II sejak ia dilantik pada 27 Mei 2025 lalu.
Rencana rotasi dan mutasi pejabat eselon II di lingkungan Pemkab Serang mulai ramai dibicarakan dalam beberapa minggu terakhir, namun baru pada hari ini rencana tersebut terlaksana.
Berikut daftar pejabat eselon II di lingkungan Pemkab Serang yang dilantik pada hari ini, Kamis 16 Oktober 2025.
BACA JUGA: Turun Langsung, Walikota Serang Tertibkan Truk yang Parkir di Bahu Jalan Serang-Cilegon
Daftar Lengkap Pejabat Eselon II Pemkab Serang yang Dimutasi
1. Rachmat Maulana, sebelumnya menjabat Kepala Bapperida kini menjabat Staf Ahli Bupati Serang Bidang Pembangunan dan Keuangan.
2. Sugihardono, sebelumnya menjabat Staf Ahli Bupati kini menjabat Inspektur Kabupaten Serang.
3. Rudi Suhartanto, sebelumnya menjabat Inspektur Pemkab Serang kini menjabat Kepala DPMD Kabupaten Serang.
BACA JUGA: Atlet Gulat Kabupaten Serang Bawa Pulang Perak dari PON Bela Diri di Kudus
4. Encup Suplikah, sebelumnya menjabat Kepala DKBP3A kini menjabat Staf Ahli Bupati Serang Bidang SDM dan Kesejahteraan Rakyat.
5. Rahmat Setiadi, sebelumnya menjabat Staf Ahli Bupati kini menjabat Direktur RSDP Serang.
6. Syamsuddin, sebelumnya menjabat Kepala DPMPTSP kini menjabat Asda I Pemkab Serang.
7. Haerofiatna, sebelumnya menjabat Kepala Diskominfo kini menjabat Kepala DKBP3A Kabupaten Serang.
8. Aber Nurhadi, sebelumnya menjabat Kepala DPKD kini menjabat Kepala Dindikbud Kabupaten Serang.
9. Haryadi, sebelumnya menjabat Asda I Pemkab Serang kini menjabat Kepala Bakesbangpol Kabupaten Serang.
10. Subur Priyanto, sebelumnya menjabat Kepala Dinsos kini menjabat Kepala Dinas Satpol PP Kabupaten Serang.
11. Mochamas Ishak Abdul Ra’uf, sebelumnya menjabat Kepala Bapenda kini menjabat Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Serang.