BANTENRAYA.COM – Artikel ini memuat contoh puisi Hari Pramuka 2022 tentang Kacu Merah Putih.
Puisi Hari Pramuka 2022 tentang Kacu Merah Putih ini membakar semangat, cocok dibacakan saat 14 Agustus 2022.
Praja Muda Karana atau Pramuka, merupakan satu-satunya organisasi kepanduan di Indonesia.
Baca Juga: Daftar Pesepakbola Nominasi Peraih Ballon d’Or: Messi Tak Masuk, Pemain Real Madrid Mendominasi
Diperingati setiap 14 Agustus pertahunnya, Pramuka Indonesia kini menginjak usia ke 61 tahun.
Dalam rangka merayakan Hari Pramuka 2022, paling cocok untuk membacakan puisi tentang Kacu Merah Putih.
Di bawah ini sudah tersedia contoh puisi Hari Pramuka 2022 tentang Kacu Merah Putih yang membakar semangat.
Kacu Merah Putih
Cipt. Burhanudin Raya Rambani
Kacu
Kain panjang yang melingkari leherku
Merah putih warnanya
Dengan pengikat berlambang tunas kelapa
Tidak begitu berat dan aku masih bisa gerak
Aku masih bisa melangkah tanpa lambat
Merah putih didadaku jangan sampai jatuh
Akan aku tunjukkan kepada dunia
Bahwa Pramuka Indonesia nomor satu
Begitu bangganya Kacu Merah Putih dibadanku
Ku pakai dengan badan yang tegak
Walau hujan dan panas menyengat
Baca Juga: Orsat ICMI Cibeber Siap Sinergi dengan Pemerintah, Gagas Pengelolaan Sampah Jadi Cuan
Sekian informasi mengenai contoh puisi Hari Pramuka 2022, semoga bermanfaat.***