BANTENRAYA.COM – Mengunggah sebuah foto di dunia media sosial tentu untuk sebagian orang merupakan sebuah keharusan.
Namun, bagaimana foto yang telah dijepret malah terlihat burik tentu untuk mengunggahnya saja harus berpikir ulang atau bahkan tidak jadi.
Jangan khawatir, tulisan ini sedikit menjawab keresahan yang kalian rasakan terkait foto burik dengan cepat dan mudah tanpa aplikasi.
Berikut cara mengubah foto burik kalian menjadi High Definition atau HD dengan mudah dan cepat tanpa aplikasi.
Cara mengubah foto burik menjadi HD ini cocok kalian gunakan untuk diunggah ke media sosial agar lebih tampil percaya diri.
Baca Juga: Fakta Terbaru Jet Pribadi Juragan 99, Begini Kata Pengamat Penerbangan
Ternyata ini cara cepat dan mudah ubah foto burik kalian menjadi HD seperti yang dikutip bantenraya.com dari Instagram @azizpict.
1. Langkah pertama buka browser kalian masing-masing dan ketik picwish.com
2. Kemudian jika sudah masuk di website picwish.com kalian klik titik tiga dipojok kiri atas
3. Kemudian klik Photo Enhancer lalu pilih Face Enhancement
Baca Juga: Hari Bumi Psycat yang Sedang Viral, Berikut Arti dan Cara Mudah Pecahkan Kuis
4. Selanjutnya kalian klik upload image dan masukan foto burik kalian dan tinggal tunggu loadingnya.
5. Tadaaa foto burik kalian auto HD nah kalian bisa lihat perbedaan sebelum dan sesudahnya dengan menggeser-gesernya.***