BANTENRAYA.COM – Pemilihan Gubernur atau Pilgub Banten 2024 telah berlangsung pada Rabu, 27 November 2024.
Dari perolehan suara quick count lembaga survei Charta Politika, pasangan Andra Soni – Dimyati Natakusumah dinyatakan menang dari lawannya Airin Rachmi Diany – Ade Sumardi.
Dari data yang diambil pada Kamis, 28 November 2024 pukul 08.40 WIB, pasangan Andra-Dimyati meraih suara 57,52 persen, sementara Airin-Ade memeroleh suara 42,48 persen.
Jumlah suara masuk sudah mencapai 100 persen.
Namun, hasil tersebut bukanlah hasil resmi Pilkada, dan hasil resmi menunggu perhitungan suara Komisi Pemilihan Umum atau KPU Provinsi Banten.
Euforia kemenangan pasangan Andra Soni – Dimyati sudah terasa usai dilakukannya deklarasi kemenangan pada Rabu, 27 November 2024 malam.
Sejumlah petinggi partai koalisi juga hadir dalam deklarasi tersebut.
Andra Soni – Dimyati sendiri merupakan pasangan Calon Gubernur yang diusung oleh beberapa partai politik seperti Gerindra, PKS, Demokrat, PAN, PPP, NasDem, PKB, PSI, Garuda dan Prima.
Menanggapi kemenangan Andra-Dimyati di Pilgub Banten Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad memberikan ucapan selamat melalui akun Instagram pribadinya.
Baca Juga: Helldy – Alawi Raih Suara Belasan di Beberapa TPS, Tim Pemenangan Nilai Tak Logis
“Selamat Atas Kemenangan yang diraih Pasangan Andra Soni – Dimyati di Pilgub Banten, 27 November 2024,” tulisnya dalam Instagram @sufmi_dasco pada Kamis, 28 November 2024 pagi.
Pria yang juga Wakil Ketua DPR RI ini turut berpesan pada Calon Gubernur yang menjadi jagoan dari Gerindra ini.
“Tetap Rendah Hati dan Dekat dengan Rakyat,” tulis Dasco.***