BANTENRAYA.COM – Seorang pria diduga mencuri uang di Indomaret, dan kini dirinya viral di media sosial.
Karena aksinya diketahui oleh pihak kasir melalui CCTV, pacar yang dibawa oleh pria tersebut menjadi malu.
Video dugaan seorang pria mencuri tersebut diunggah melalui akun Instagram @fakta.beriita pada Senin, 14 April 2025.
Baca Juga: Andra Janji Bakal Beri Sanksi Tegas Pegawai Pemprov yang Terlibat Pungli di Samsat
Rekaman tersebut memperlihatkan pasangan yang diduga masih pacaran, namun prianya diinterogasi oleh para karyawan Indomaret.
Seorang kasir menyebutkan bahwa si pria telah mencuri uangnya di sebuah ruangan yang belum terhitung jumlahnya.
Seketika wajah kekasihnya menjadi sinis kepada si pria dan langsung kesal ketika terduga pelaku mengakui perbuatannya.
Baca Juga: Banten Sambut Rencana Kolaborasi dengan Jakarta, Fokus pada Infrastruktur dan Transportasi Umum
Namun, yang membuat publik geram adalah reaksinya saat diinterogasi alih-alih menunjukkan rasa bersalah, pria tersebut justru tersenyum santai seolah tidak terjadi apa-apa.
Aksi ini memicu berbagai komentar dari netizen yang merasa kesal dengan sikap pelaku.
Banyak yang mempertanyakan alasan di balik tindakannya dan mengkritik kurangnya rasa penyesalan.***