BANTEN RAYA.COM – Kementerian Agama (Kemenag) Kota Serang membedah rumah almarhum mantan pegawai honorer Kemenag Kota Serang pada Hari Amal Bakti (HAB) ke-76 di Lingkungan Jemaka, Kelurahan Cilaku, Kecamatan Curug, Kota Serang, Kamis 30 Desember 2021.
Kepala Kemenag Kota Serang Abdul Rozak mengatakan, bedah rumah ini sebagai bentuk nyata Kemenag untuk masyarakat.
“Ini amal bukti. Selama ini kan sifatnya pelayanan haji pernikahan dan lain sebagainya. Meskipun ini bukan fungsi kami tapi ini bagian dari fungsi sosial sebuah kantor kemenag,” ujar Abdul Rozak, dalam sambutannya.
Baca Juga: 5 Seleb Ini Ngefans Dengan Seleb Lain, Padahal Sudah Terkenal
Abdul Rozak mengatakan, untuk bedah rumah sementara baru satu unit yang dibedah. Namun keseluruhannya ada sekitar 10 yang mengajukan untuk bedah rumah.
“Sementara satu, total yang masuk ada 10. Tapi nanti disesuaikan kemampuan anggaran. Karena ini bersumber dari sosial,” ucap dia.
Abdul Rozak menyebutkan, anggaran yang terkumpul hingga saat ini mencapai ratusan juta rupiah.
Baca Juga: Proyek RSUD Banten 8 Lantai dan Banten International Stadium Jadi Temuan BPK
“Total yang terkumpul sampai hari ini Rp 117 juta itu yang masuk ke rekening sosial Kemenag Kota Serang. Itu bersumber dari infak pegawai Kemenag Kota Serang, BAZNAS, para donatur, masyarakat umum, perbankan, dan lain sebagainya,” jelasnya.
Walikota Serang Syafrudin mengapresiasi dengan aksi nyata Kemenag pada rangkaian acara HAB ke-76 ini.
“Ini satu terobosan yang sangat luar biasa dari Kemenag Kota Serang. Atas nama Pemkot Serang dan masyarakat Kota Serang mengucapkan terima kasih,” kata Syafrudin.
Baca Juga: Antrean Panjang Warga Kota Serang Saat Bikin KTP dan KK, Tanpa Jaga Jarak
Syafrudin pun turut memberikan bantuan berupa uang kepada istri almarhum Sobari, yakni Sanidah. “Ini untuk beli tivi ya Bu,” katanya.
Berdasarkan pantauan Banten Raya.com acara HAB ke-76 turut dihadiri oleh
Kakanwil Kemenag Provinsi Banten Nanang Fatchurohman, Asda I Kota Serang Subagyo, Camat Curug Ahmad Nuri dan Sekmat Curug Eni Sudaryani. ***