BANTENRAYA.COM – Kota Serang mengandalkan cabang lomba tilawah dan tahfidz quran untuk mencapai target masuk tiga besar Musabaqoh Tilawatil Quran atau MTQ XVIII 2021 tingkat Provinsi Banten.
MTQ Banten sendiri akan dilaksanakan di Kawasan Pusat Pemerintahan Provinsi Banten (KP3B), Kecamatan Curug, Kota Serang, November mendatang.
Cabang lomba tersebut diyakini mampu merebut juara umum, lantaran terdapat banyak potensi yang menjadi juara qari nasional dan internasional.
Baca Juga: Gudang Forklift di Cikande Terbakar Dini Hari, Ini Besaran Kerugiannya
Ketua Harian Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran atau LPTQ Kota Serang Shobari mengatakan, Kota Serang akan ambil bagian pada cabang lomba tilawah, tahfidz satu juz, 5 juz, 10 juz, 20 juz, dan 30 juz.
kemudian juga cabang lomba tafsir bahasa Inggris, tafsir Arab, tafsir bahasa Indonesia, kaligrafi kontemporer dan dekorasi.
“Alhamdulillah tilawah dewasa ini dilahirkan dari Kecamatan Kasemen, saudara H Ridho dan juga banyak potensi tahfidz satu juz, 5 juz, 10 juz, 20 juz, dan 30 juz pengkaderan ponpes yang ada di Kota Serang,” ujar Shobari, kepada Bantenraya.com, Minggu 19 September 2021.
Baca Juga: Lirik Lagu Babang Tamvan, Single Terbaru dari Kangen Band
Untuk menyabet prestasi tersebut, Kota Serang saat ini tengah melakukan pembinaan calon peserta MTQ Kota Serang.
“Secara administrasi alhamdulilah kita sudah persiapan, dan kemudian peserta dari seluruh cabang ini, alhamdulilah sudah berjalan pembinaan di masing-masing ponpes,” ucap dia.
Shobari mengaku pihaknya pun bersinergi dengan para ulama dan pengasuh ponpes yang santrinya membela Kota Serang.
Baca Juga: Pedagang dan Pengunjung Pasar Rangkasbitung Mulai Abaikan Prokes, Diingatkan Malah Cuek
“Santrinya ini supaya dipersiapkan untuk meraih hasil terbaik,” katanya.
Jelang tampil di MTQ, para qari-qariahnya akan digeber melalui pembinaan secara intensif di masing-masing ponpesnya.
“In syaa Allah nanti ada tahap kedua menjelang pelaksanaan, dan juga ada Pembinaan secara estafet di masing-masing ponpes,” tandas dia.
Baca Juga: Pasca Banjir, Banyak Tanah Warga di DAS Ciberang Abrasi
Walikota Serang Syafrudin mengatakan, melalui pembinaan ini diharapkan Kota Serang bisa mempersembahkan prestasi yang lebih baik di ajang MTQ tingkat Provinsi Banten tahun ini.
“Kami berharap pembinaan ini bisa menghasilkan sesuatu yang lebih baik, para peserta bisa dibekali dengan hal-hal yang lebih baik,” ungkapnya.
Ia menjelaskan, target juara umum ini diusung lantaran di Kota Serang terdapat banyak potensi qari-qariah yang sukses mengukir prestasi baik di kancah nasional maupun internasional.
Baca Juga: Lowongan Kerja PT KAI 2021, Ini Cara dan Syarat Pendaftarannya
“Jadi harapan saya ya mudah-mudahan para peserta yang dari Kota Serang, ini ya bisa meraih juara nasional dan internasional,” tuturnya.
“Karena di Kota Serang potensinya banyak. Banyak yang pernah jadi juara qari nasional, dan internasional,” imbuhnya. ***



















