BANTENRAYA.COM – Pembelian smartphone Oppo Reno7 5G series di Oppo Store Cilegon Center Mall (CCM), Lantai 1, Kota Cilegon akan mendapatkan hadiah menarik langsung tanpa diundi.
Promotor Oppo Store CCM Firda mengatakan, hadiah yang disiapkan yaitu sandwich maker, rice cooker, hingga air fryer merek Olike. Hadiah tersebut hanya berlaku bagi konsumen yang membeli smartphone pada periode 18 April – 02 Mei 2022.
“Meski terbatas stoknya, kalau untuk hadiah udah pasti dapat kok tenang ajah, jangan khawatir stok hadiah di Oppo Store walau terbatas tapi cukup banyak. Apalagi sekkarang ini mah giftnya kekinian banget, mewah,” kata Firda kepada Banten Raya, Kamis (21/4).
Baca Juga: Spesial Ramadan, Klaim Chip Gratis Hingga 70B, Ini Kode Penukaran Higgs Domino Island 22 April 2022
Firda menjelaskan, untuk setiap pembelian Oppo Reno7 5G dengan memori 8/256 Gb yang dibanderol dengan harga Rp7.499.000 tersebut akan mendapatkan hadiah berupa satu unit sandwich maker by Olike.
Sementara, untuk setiap pembelian Oppo Reno7 Z 5G dengan kapasitas memori 8/128 Gb yang dibanderol dengan harga Rp5.999.000 tersebut akan mendapatkan dua pilihan hadiah berupa air fryer atau rice cooker by Olike.
“Hadiahnya lumayan banget, bagus-bagus, mewah, enggak kaleng-kaleng lah pokoknya. Setiap beli satu handphone Oppo Reno 5G series bakal dapet hadiah langsung, kalau belinya dua, ya dapet hadiahnya dua, buruan dateng sebelum kehabisan,” ucapnya.
Baca Juga: Oknum Anggota Satpol PP Yang Minta Jatah THR Dipanggil Inspektorat Kota Serang
Baca Juga: Chandra Asri Distribusikan 6.000 Paket Sembako di Cilegon dan Serang, Diantar Anggota TNI dan Polri
Lebih lanjut ia mengatakan, smartphone tersebut memiliki segudang keunggulan salah satunya yang paling terkenal yakni fitur portrait expert.
Hal tersebut sesuai dengan temanya yakni menjadikan Oppo Reno7 5G sebagai kamera kelas profesional yang dilengkapi dengan Microlens di dalamnya sehingga mampu melakukan perbesaran hingga 30x.
“Kamera dari Oppo Reno7 5G akan membawa kalian untuk menikmati fitur potret yang begitu canggih dalam mendukung imajinasi dan kreativitas. Selain itu, dukungan sensor eksklusif Sony IMX709 dan dilengkapi dengan RGBW mampu optimalisasi pencahayaan dan hasilkan foto yang lebih jernih saat di ruangan gelap,” tuturnya.***