BANTENRAYA.COM – Nama Mesut Ozil tengah jadi buah bibir di Indonesia karena disebut-sebut tengah digoda pemilik klub RANS Cilegon FC, Raffi Ahmad untuk bergabung bersama RANS Cilegon FC.
Kebesaran nama Mesut Ozil di Indonesia bukan saja karena kebintangannya di sepakbola namun karena Mesut Ozil merupakan penganut Islam seperti kebanyakan penduduk Indonesia.
Bahkan belum lama ini Mesut Ozil memposting foto di Instagram pribadinya tengah berdoa dengan latarbelakangan Majid Agung Perak, Malaysia.
Baca Juga: Lowongan Kerja Tenaga Pendukung Banten Internasional Stadium untuk SMA dan SMK
Foto yang diunggah Mesut Ozil memang tidaklah asli melainkan hasil editing.
“Dear Allah….I trust you with my past I trust you with my future I trust you today, tomorrow and forever – Jumma Mubarak,” tulis Gelandang Gelandang Fenerbahce itu seperti dilihat bantenraya.com pada Senin 7 Februari 2022.
Positingan Mesut Ozil ini sontak membuat fans sepakbola Malaysia bergejolak dan aktif memberikan komentar. “Welkome to PERAK FC..” kata @seladangfanclub yang kemudian dibalas oleh warga Malaysia lanya. “@seladangfanclub ingat team yg di selatan tu nak biarkan ozil main di perak ke..dia mesti sambar dulu .hahaha,” celetuk asrafkhalid93.
Selain mendapat banyak komentar dari warga Malaysia, postingan Mesut Ozil juga mendapat komentar dari eks agen pemain Eropa Arsenal Nassim Touihri dengan memberikan komentar pendek berupa tangan yang tengah berdoa. ***