BANTENRAYA.COM – DPP Partai Amanat Nasional sudah memutuskan Walikota Serang Syafrudin untuk mencalonkan kembali pada Pilwalkot Serang 2024.
Pencalonan Syafrudin sebagai Walikota Serang untuk periode kedua ini, karena sudah keputusan DPP PAN.
Pernyataan ini disampaikan Wakil Ketua DPP PAN Yandri Susanto ditemui usai acara Pelantikan DPW Himpunan Pengusaha Nahdliyin atau HPN Provinsi Banten masa khidmat 2021-2026.
Baca Juga: Istri Wadir Intel NTT Minta Tolong Kapolri, 3 Anaknya Tak Sekolah
Pelantikan Pengurus HPN Banten dilaksanakan di Hotel Horison Ultima Ratu, Kota Serang, Senin 6 Maret 2023.
Yandri Susanto mengatakan, untuk Pilkada Kota Serang pihaknya mengusung kader terbaiknya kembali yakni Walikota Serang Syafrudin.
“Kota Serang pasti kita mengusung Pak Syafrudin. Sudah kita putuskan Walikota,” ujar Yandri Susanto,kepada Bantenraya.com.
Baca Juga: Wajib Tahu! Ini Amalan yang Harus Dikerjakan Pada Malam Nisfu Syaban
Yandri Susanto belum mengungkapkan sosok pendamping Syafrudin pada Pilwakot Serang 2024.
“Wakilnya belum. Ya bisa berpasangan dengan Pak Subadri lagi, bisa berpasangan dengan yang lain, itu masih dinamis. Yang pasti PAN mengusung Pak Syafrudin kembali untuk maju walikota,” jelas Wakil Ketua MPR RI ini.
Yandri Susanto mengaku tidak ada kriteria khusus yang bakal mendampingi kader terbaiknya untuk maju pada Pilwakot Serang 2024.
“Satu aja yang menang aja yang kita ambil, karena harus menambah suara kan,” katanya. ***