BANTENRAYA.COM – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil membuatkan pemakaman khusus untuk anak sulungnya Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril yang meninggal usai tenggelam di Sungai Aare, Kota Bern, Swiss.
Ridwan Kamil yang merupakan seorang arsitek mendesain sendiri desain pemakaman untuk anaknya Eril.
Pemakaman untuk Eril itu akan dibangun di samping sungai kecil di perkampungan istri Ridwan Kamil yakni Atalia Praratya.
Ridwan Kamil mengatakan, pemakaman untuk Eril itu akan menjadi tempat yang indah karena disuguhi pemandangan gunung dan persawahan.
“Sudah aku siapkan sebuah tempat yang istimewa. Sudah aku desainkan sebuah rumah akhirmu yang indah,” ujarnya melalui Instagramnya di @ridwankamil.
“Di sebelah sungai kecil, dengan pemandangan gunung dan pesawahan yang hijau permai,” tulisnya.
Baca Juga: Bagikan Nomor Telepon, Ketua Komisi VIII DPR RI Minta Jemaah Haji Langsung Lapor Jika Ada Masalah
Dari desain gambar yang dibagikan di akun Instagram miliknya, pemakaman itu tampak dipagari sebuah tembok melengkung setinggi setengah badan orang dewasa.
Lalu di dekat lengkungan itu ada tempat duduk panjang yang bisa diduduki sekitar 5 orang.
Persis di depan tempat duduk dan lengkungan itu sebuah makam yang merupakan makam Eril berada nanti.
Baca Juga: Tidak Boleh Mengambil Foto, Simak Ketentuan Lengkap Bagi yang Ingin Takziah ke Almarhum Eril
Rencananya, makam Eril akan berada di samping sebuah masjid.
Masjid itu juga didesain oleh Ridwan Kamil sendiri dan sedang dibangun saat ini.
“Rumah akhirmu berada di sebelah masjid. Masjid yang bertempat di kampung ibumu. Masjid yang didesain dan sedang dibangun ayahmu,” tulis Ridwan Kamil. ***



















