BANTENRAYA.COM – Penjualan tiket konser LANY di Jakarta 2024 akan dimulai pada Senin, 11 Maret 2024 pukul 10.00 WIB. Berikut link war tiket biar kamu engga ketinggalan!
Selain link war beli tiket konser LANY di Jakarta 2024, seat map dan harganya pun sudah rilis melalui Instagram PK Entertainment selaku promotornya.
Konser LANY di Jakarta 2024 akan diselenggarakan di Ancol Beach City International Stadium pada Rabu, 9 Oktober 2024.
Penjualan tiket konser akan dimulai dengan tiket presale pada Senin, 11 Maret 2024 pukul 10.00 WIB sampai Selasa, 12 Maret 2024 pukul 23.59 WIB khusus penggemar yang sudah mendapatkan kode.
Kode bisa didapatkan dengan berlangganan newsletter di website thisislany.com. Email yang sudah terdaftar akan segera mendapatkan kode dan berkesempatan untuk membeli pada jadwal presale.
Adapun general on-sale akan dibuka pada Rabu, 13 Maret 2024 pukul 10.00 WIB untuk semua penggemar tanpa harus menggunakan kode.
Baca Juga: BARU RILIS! 10 Gift Code Ojol The Game Hari Ini 11 Maret 2024, Lengkap dengan Cara Klaim Kode Redeem
Melansir dari Instagram PK Entertainment, tiket konser LANY di Jakarta terbagi menjadi 7 kategori, di antaranya:
The “Star Club” Premium VIP Package: Rp6.650.000
The “Early Entry” Fan Package: Rp2.800.00
Baca Juga: Yuk Dihafal, Bacaan Bilal Sholat Tarawih 23 Rakaat Lengkap dengan Jawaban Jemaah hingga Doa Kamilin
The Blur: Rp3.500.000
Blue: Rp1.950.000
Purple: Rp1.750.000
Festival: Rp1.650.000
Orange: Rp1.550.000
Harga yang tercantum di atas belum termasuk Pajak Pemerintah 10%, Biaya Platform 5%, dan Biaya Kenyamanan.
Untuk tiket kategori The “Star Club” Premium VIP Package dan The “Early Entry” Fan Package, akan mendapatkan beberapa fasilitas:
The “Star Club” Premium VIP Package
– 1 (satu) tiket kategori Blur
– Foto bersama dengan LANY di depan panggung (foto akan diambil secara grup yang terdiri dari 10 orang)
– Sesi Q&A eksklusif bersama Jake dan Paul
– Masuk ke dalam venue lebih awal
– Lanyard eksklusif “Star Club” VIP
– Paket stiker LANY
– Poster LANY
– Jalur khusus untuk stan merchandise
Baca Juga: Profil Kai Havertz: Dari Pemain yang Diragukan Kini Menjelma Menjadi Bintang Baru Arsenal
The “Early Entry” Fan Package
– 1 (satu) tiket kategori Festival
– Masuk ke dalam venue lebih awal
– Lanyard eksklusif “Early Entry” VIP
– Paket stiker LANY
– Poster LANY
– Jalur khusus untuk stan merchandise
Tiket konser secara resmi hanya bisa dibeli pada website lanyinjakarta2024.com dan tiket.com. Berikut langkah-langkah membelinya:
1. Buka laman lanyinjakarta2024.com;
2. Pilih menu “Tickets”;
3. Klik “Buy Tickets”;
4. Pilih jumlah tiket yang diinginkan (Satu transaksi maksimal 6 tiket dengan 1 email dan 1 nomor telepon);
5. Baca syarat dan ketentuan, kemudian klik “Agree & Continue”;
6. Isi data diri dengan valid dan benar;
7. Pilih metode pembayaran yang sesuai dan bayar;
8. Konfirmasi pemesanan akan dikirimkan ke e-mail yang terdaftar setelah pembayaran berhasil dilakukan.
Baca Juga: Serbu! Destinasi Wisata Anyer Wonderland Berikan Promo Diskon Tiket Masuk 50 Persen
Demikian informasi tentang link war tiket konser LANY di Jakarta 2024, harga, dan seat map yang perlu kamu ketahui sebelum waktu pembelian tiket.
Jangan lupa untuk membaca syarat dan ketentuan yang berlaku pada laman resminya supaya menghindari hal-hal yang tidak diinginkan. Jadi, sudah siap war?***