BANTENRAYA.COM – Simak profil Vinanda Prameswati Bakal Calon Wali Kota Kediri yang Viral di media sosial.
Nama Vinanda Prameswati bakal Calon Wali Kota Kediri kini tengah ramai diperbincangkan di media sosial baru-baru ini.
Beredar di media sosial sebuah video dimana Vinanda Prameswati bakal Calon Wali Kota Kediri itu kelabakan saat dicecar pertanyaan oleh wartawan.
Baca Juga: Makin Meningkat, Transaksi QRIS di Banten Capai 145,69 Persen di Triwulan I 2024
Dikutip Bantenraya.com oleh akun TikTok @dailypost, Vinanda Prameswati terlihat kebingungan hingga kelabakan usai dicecer sejumlah pertanyaan dari wartawan.
Dalam cuplikan video beredar, terlihat bakal calon wali kota Kediri ini terlihat tidak bisa menjawab pertanyaan yang diajukan oleh salah seorang wartawan.
Berikut isi percakapan saat Vinanda Prameswati diwawancarai wartawan:
Baca Juga: Yuk Kepoin! Promo Swiss-Belexpress Cilegon Terbaru, Spesial Sambut Libur Sekolah
Wartawan: Kira-kira program utamanya apa mbak?
Nanda: Untuk saat ini mungkin pernyataan saya cukup, karena…
Wartawan: Artinya program utamanya kira-kira apa?
Nanda: Untuk visi misi tentunya masih kita susun
Wartawan: Oh pastinya belum punya ya, belum punya begitu
Ketua Golkar Sudjono Teguh Widjaja yang tepat berada di sebelah kanan Nanda lantas mencoba memperjelas jawaban dari Nanda kepada wartawan.
Baca Juga: Lovely Runner Episode 13 dan 14 Sub Indo: Spoiler, Jadwal Tayang dan Link Nonton Bukan Bilibili
“Bukan belum punya, belum disampaikan,” kata Sudjono.
Wartawan tersebut kemudian kembali bertanya ke Nanda.
“Kalau begitu gini, kira-kira dari pemerintahan yang sekarang berjalan, kekurangannya kira-kira di mana yang mesti diperbaiki?” tanyanya lagi.
Baca Juga: 244 Orang Terkena DBD, Ini Progam Pencegahan Demam Berdarah dari Walikota Cilegon Helldy Agustian
“Kalau dari saya pemerintahan sudah baik, tentu kita ingin lebih baik lagi,” jawab Nanda
Wartawan itu terdengar masih belum puas dengan jawaban Nanda.
Terus dicecar pertanyaan oleh wartawan, Nanda pun mengakhiri sesi wawancara tersebut.
Baca Juga: Banyak Aset Tak Tersertifikasi, Dewan Minta Pemprov Lakukan Inventarisir
Profil Vinanda Prameswati
Vinanda, saat ini menjabat sebagai Ketua Pelaksana Harian Relawan Suket Teki Nusantara (RSTN), telah menunjukkan dedikasi luar biasa dalam bidang sosial.
RSTN adalah organisasi yang bergerak dalam berbagai kegiatan sosial, termasuk pembagian sembako, pembersihan fasilitas umum, dan membantu proses penguburan jenazah.
Baca Juga: Idul Adha 1445 H Sebentar Lagi, BAZNAS Kota Tangerang mulai Buka Layanan Qurban Online
Melalui kepemimpinannya di RSTN, Vinanda telah menjadi figur publik yang dihormati di Kota Kediri dan sekitarnya.
Lahir pada tahun 1998, Vinanda telah membuat banyak pencapaian yang mengesankan meski usianya masih muda.
Meskipun baru beberapa tahun berkecimpung di dunia politik, latar belakang pendidikannya menunjukkan bahwa ia adalah sosok yang cerdas dan berkomitmen.
Baca Juga: GRATIS Link DANA Kaget Hari ini 15 Mei 2024, Begini Cara Mendapatkan Saldo Rp100 Ribu Tanpa Ribet
Vinanda menyelesaikan studi sarjana di Fakultas Hukum, Universitas Brawijaya Malang, pada tahun 2020.
Tak berhenti sampai di situ, ia melanjutkan pendidikan magisternya di Universitas Airlangga Surabaya dan berhasil lulus pada tahun 2023.
Di bawah kepemimpinan Vinanda, RSTN telah menjadi salah satu organisasi sosial yang sangat aktif dan memiliki dampak besar di masyarakat.
Baca Juga: Hasil Tes DNA Habib Jafar Diduga Bukan Keturunan Nabi Viral di TikTok, Cek Faktanya di Sini
Kegiatan-kegiatan yang diinisiasi oleh RSTN tidak hanya membantu masyarakat yang membutuhkan, tetapi juga mempererat ikatan sosial dan memberikan contoh positif bagi generasi muda.***