BANTENRAYA.COM – Yana Maulana (29) pria asal Kalideres, Jakarta Barat mengaku sebagai kru TV nasional.
Atas aksinya ngaku menjadi kru TV nasional, ia berhasil menipu janda anak 2 dan membawa kabur sepeda motornya saat makan di warung Mamah Jalan Raya Serang-Jakarta Kelurahan Penancangan, Kecamatan Cipocok Jaya, Kota Serang.
Atas perbuatannya tersebut, Yana hang ‘cosplay’ jadi hru TV nasional itu berhasil ditangkap di Stasiun Manggarai saat akan kembali menjalankan aksinya, menipu para janda.
Baca Juga: Spoiler Perfect Family Episode 7 Sub Indo Beserta Link Nonton Full Movie Bukan Bilibili
Pelaku saat ini telah di tahan di rutan Polsek Cipocok Jaya untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya.
Kasi Humas Polresta Serang Kota Ipda Raden M Maulani membenarkan jika Polsek Cipocok Jaya telah mengamankan pelaku penipuan, serta pencurian sepeda motor atas laporan korban FPM warga Solear, Kabupaten Tangerang.
“Iya ada pelaku sudah kita tahan,” katanya saat di konfirmasi, Rabu 4 September 2024.
Baca Juga: Jangan Coba Main Mata Bos! Satgas Pangan Mabes Polri Pantau Langsung Penyaluran CPP di Banten
Raden menjelaskan kasus penipuan yang disertai pencurian sepeda motor itu, bermula saat korban mengenal pelaku yang mengaku sebagai crew Trans TV di aplikasi pencari jodoh.
“Awalnya pada 5 Agustus korban berkenalan melalui OMI (aplikasi cari jodoh). Pelaku mengaku crew Trans TV,” jelasnya.
Raden menambahkan atas perkenalan itu, korban kemudian bertemu dengan pelaku pada 6 Agustus 2024 di Stasiun Manggarai. Keduanya lanjut berkencan ke wilayah Bogor.
Baca Juga: VIRAL! Ulang Tahun Jungkook BTS Dirayakan Tasyakuran di Panti Asuhan
“Pulang dari sana, pelaku ijin main dan menginap ke rumah korban di Tangerang,” tambahnya.
Raden mengungkapkan setelah menginap di rumah korban, pelaku bersama korban dan dua anaknya pergi untuk berenang ke wilayah Kota Serang.
“Mereka pergi menggunakan motor beat milik korban. Setibanya di Kota Serang mereka makan di warung Mamah Jalan Raya Serang-Jakarta Kelurahan Penancangan,” ungkapnya.
Raden menerangkan setelah makan, Yana kemudian meminjam motor dan handphone korban dengan alasan untuk mengambil uang di ATM Alfamart.
“Setelah menunggu hampir 1 jam, pelaku tidak kembali. Korban mengalami kerugian sekitar Rp13 juta,” terangnya.
Raden menegaskan atas peristiwa itu korban melapor ke Polsek Cipocok Jaya. Dari hasil penyelidikan dan pelaku diketahui berada di wilayah Jakarta Selatan.
Baca Juga: Love Next Door Episode 7 Sub Indo: Seung Hyo Bakal Lakukan Ini ke Seok Ryu?
“Pelaku berhasil kami tangkap pada 24 Agustus 2024 di Stasiun Manggarai,” tegasnya. ***