BANTENRAYA.COM – Lama tak terdengar namanya, Mawar AFI kini muncul dengan kabar yang mengejutkan lantaran dirinya mengaku telah bercerai dengan suaminya, Steno Ricardo.
Retaknya rumah tangga Mawar AFI dengan Steno Ricardo tersebut diduga sang mantan suami selingkuh dengan baby sitternya.
Bahkan, kini baby sitter Mawar AFI tersebut telah dinikahi Steno Ricardo, seperti yang dilihat dari akun Instagram sang MUA @putriwedding09.
Baca Juga: Profil dan Biodata Mawar AFI, Lengkap dengan Agama, Usia, Hingga Akun Sosial Media
Terkait hal tersebut, kini Mawar AFI dan Steno Ricardo beserta sang baby sitter menjadi sorotan netizen atas peristiwa itu.
Berikut deretan fakta retaknya rumah tangga Mawar AFI dengan Steno Ricardo yang diduga akibat baby sitter.
1. Diselingkuhi Berkali-kali
Penyanyi jebolan ajang pencarian bakat tersebut menulis puisi setelah membongkar perceraiannya.
Baca Juga: TKI Asal Kabupaten Serang di Arab Saudi Ditahan dan Didenda Rp800 Juta
Isinya mengenai seseorang yang diselingkuhi berkali-kali.
“Hampir satu dekade bertahan dengan ‘masalah yang hampir sama. Tidak sekali hatinya berbagi,” tulis Mawar AFI di instagram storynya.
2. Steno Ricardo Membantah Adanya Perselingkuhan
Steno Ricardo buka suara terkait pemberitaan atas dirinya dan menyangkal atas tuduhan perselingkuhan tersebut.
Baca Juga: PT MCCI Cilegon Diduga Meledak, Rumah Warga Gerem Tertutup Debu
“Saya tegaskan bahwa tuduhan (adanya perselingkuhan) tersebut tidak benar dan saya tidak pernah melakukan perselingkuhan yang dituduhkan.” Tulisnya di instagram story @stenoricardo.
3. Mawar AFI dan Steno Ricardo Resmi Bercerai Bulan Lalu
Mawar AFI dan sang mantan suami resmi bercerai pada 11 Januari 2022 diputus oleh Pengadilan Agama Depok pada 7 Desember 2021 lalu.
Baca Juga: Jadwal Tayang Married with Senior Episode 1 Sampai 8 di Vidio
4. Steno Ricardo Resmi Menikahi Baby Sitter pada Senin 21 Februari 2022.
Setelah Steno Ricardo menyandang status duda, kemudian dirinya menikah lagi pada hari senin, 21 Februari 2022.
Momen pernikahan yang diunggah akun @putriwedding09 tersebut menjadi sorotan lantaran Steno Roicardo diketahui menikah dengan sang baby sitter mantan istrinya, Mawar AFI.
Baca Juga: Lirik Lagu Kirana, Persembahan Karya Musik dari Album Terbaik Dewa 19
5. Steno Mengirim Pesan Ingin Bertemu Mawar AFI
Steno Ricardo mengirimkan pesan kepada sang mantan istrinya tersebut dan meminta agar bertemu setelah perkara rumah tangganya terblow-up di media.
Mawar AFI mengunggah percakapan antara dirinya dan sang mantan suami yang meminta agar bertemu berdua supaya masalahnya clear.
Baca Juga: Viral! Guru Pondok Pesantren Razia HP Santri, Disita dan Dibakar
“Akhirnya setelah menghilang, beliau chat sy bgini.” Tulis Mawar dalam keterangan di instagram storynya tersebut.***