BANTENRAYA.COM – Anggota DPR RI Rizki Natakusumah mendorong, para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah atau UMKM di Kabupaten Pandeglang untuk mempromosikan produk UMKM melalui digitalisasi.
“Dalam pengembangan produk UMKM mari kita manfaatkan digitalisasi,” kata Rizki, pada acara seminar aplikasi informatika dengan tema peluang dan tantangan Pandeglang dalam dunia usaha dan investasi, di salah satu hotel, Sabtu 11 Maret 2023.
Baca Juga: 41 Desa Terdampak Hujan Abu Erupsi Gunung Merapi, Berikut Data Lengkapnya
Politisi Demokrat ini mendorong, pelaku UMKM untuk berperan di kawasan zona industri di Kabupaten Pandeglang. Terutama dalam pengembangan Sumber Daya Manusia atau SDM.
“Yang terpenting dalam mewujudkan industri dan kemajuan dunia usaha di Kabupaten Pandeglang bagaimana meningkatkan SDM,” pesan Rizki melalui virtual.
Pada acara tersebut, yang menjadi narasumber Ketua Kadin Pandeglang, Endin Fahrudin, dan Founder MGS, Tulus Anugrah. ***
.