BANTENRAYA.COM – Kediaman pribadi Walikota Cilegon Helldy Agustian di Villa Permata Hijau, Serdang, Kramatwatu, Kabupaten Serang kebanjiran.
Rumah Walikota Cilegon itu turut menjadi korban bencana banjir akibat hujan deras yang mengguyur Banten pada Senin 28 Februari 2022 malam hingga Selasa 1 Maret 2022 siang
Alih-alih mengurusi rumahnya terlebih dahulu, istri Walikota Cilegon Helldy Agustian yakni Hanny Seviatri meminta sang suami lebih memprioritaskan mengurusi warga.
Baca Juga: Viral! Aksi Pencurian Sepeda Motor di Kabupaten Lebak Terekam CCTV
“Ini tadi pagi, airnya mulai naik sekitar jam 9. Karena di depan itu ada kali yang meluap. Pas bapak (Walikota Cilegon Helldy Agustian) berangkat, sudah bapak yang penting ngurusin masyarakat dulu, yang di rumah biarin kita aja,” ujar Hanny.
Kata Hanny, banjir tersebut merupakan kali pertama sejak 16 tahun lalu Ia bersama suami menetap di lokasi tersebut.
Beruntung banjir hanya beberapa sentimeter saja atau semata kaki di rumahnya.
Baca Juga: Asrama Santri Bani Adung Terbakar, Kitab dan Peralatan Sekolah Ludes
“Saya dari tahun 2006 di sini baru kali ini (banjir), hujannya kan dari semalam, pas saya nyuci jam lima sudah mulai agak gede hujannya. Nggak sampai masuk rumah, sampai teras doang, lumayan tingginya semata kaki,” tuturnya.
Hanny juga berharap, banjir tidak terulang kembali. Namun, menurutnya, salah satu penyebab terjadinya banjir tersebut adalah dengan pegunungan yang telah rusak.
“Tapi ini engga tau juga karena dari gunung sananya (Gunung Pinang) itu udah banyak yang dikeruk jadi yaudah pada rusak gini,” tuturnya.
Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 1 Maret 2022: Akhirnya Nino Menyesal Karena Kondisi Andin Semakin Drop
“Sama saya pengennya nanti itu kali di situ itu mungkin agak dirapihkan, banyak sampah juga,” ucapnya. ***

















