"Program ini dilakukan bertahap dan terintegrasi dengan ekosistem hingga seluruh sekolah di Indonesia menjadi Program Sekolah Penggerak," ungkapnya.
Baca Juga: Profil dan Biodata Medina Zein, Seorang Influencer yang jadi Tersangka Kasus Pencemaran Nama Baik
Senada disampaikan Nunung Nurhasanah, Kepala Seksi Kurikulum pada Bidang Pendidikan Khusus Dindikbud Banten, ketiga sekolah yang masuk dalam Program Sekolah Penggerak adalah SKh YKDW 01 Kota Tangerang, SKh Sofiana Arrauf Pandeglang dan SKh Gytha Kyara 3 Pandeglang.
"Untuk tahap pertama SKh yang dipilih adalah SKh yang berada di Kota Tangerang dan Kabupaten Pandeglang," katanya.
Ia menambahkan, sekolah yang lolos dalam Program Sekolah Penggerak merupakan hasil seleksi yang dilakukan oleh Pemerintah Pusat, dengan menjalani tes wawancara dan membuat karya ilmiah.
Baca Juga: Marcos Alonso Menjadi Pemain Kunci Chelsea vs Tottenham dengan Skor 2-0 di EFL Cup
"Sedangkan untuk tahap kedua Program Sekolah Penggerak adalah SKh yang berada di Kota Cilegon dan Kabupaten Lebak. Sedangkan, kabupaten/kota sisanya nanti ditahapan selanjutnya," imbuhnya. ***
Artikel Terkait
Siap-siap! PPDB SMK, SMA dan SKh di Banten Mulai Dibuka Pekan Depan
PTM SMA SMKK dan SKh Dimulai Besok, Siswa Tak Dapat Izin Orang Tua Tetap Belajar Daring
PTM SMA SMK dan SKh Dimulai Hari Ini, Siswa Tak Wajib Divaksin
Murid SKh Anak Mandiri Dikenalkan Profesi Wartawan
SKh Negeri 01 Kabupaten Tangerang Raih Penghargaan Sekolah Adiwiyata Tingkat Nasional