BANTENRAYA.COM – Klub milik artis Rafi Ahmad, Rans FC Kota Cilegon resmi memerkenalkan jersey yang akan digunakan pada Liga 2 musim 2021.
Ada tiga jersey Rans FC dan akan digunakan untuk laga home dan away. “Buat yang semaleman galau nungguin update jersey, nih kita kasih liat jersey RANS CFC musim 2021/2022,” tulis manajemen Rasn FC dalam akun Instagram nya yang dilihat Selasa 21 September 2021.
Baca Juga: Mengintip Calon Bus Mewah RANS Cilegon FC, Transportasi dari Crazy Rich Malang
Jersey ini tampaknya akan dijual bebas karena manajemen memperomosikannya lewat beberapa toko online. “Mau beli jersey official Rans CFC tungguin di rans CFC Official Store di @tokopedia. Yang original hanya bisa dibeli @tokopedia,” kata tulisan promo ini.
Tiga jersey Rans FC ini masing-masin warnanya berbeda namun kesemuannya bertabur tulisan dan logo sponsor yang paling besar tulisan Gilus Mix. Ada juga tulisan tokopedia, Aladin, Rajacoin, J99, citylink, sicepat, dan tiket.com.
Liga 2 musim 2021-2022, akan kick-off atau digelar 26 September 2021. Liga 2 telah terbagi menjadi 4 grup. Masing-masing grip dihuni oleh 6 tim atau setiap tim akan melakoni 10 kali pertandingan.
Tim yang menghasilkan poin terbanyak di akhir klasemen berhak melaju ke babak 8 besar Liga 2.
Baca Juga: Jadwal Kick-off Liga 2 Digelar 26 September 2021
Di Liga 2 tahun 2021, ada 3 tim asal Provinsi Banten yakni Dewa United dari Tangerang Selatan, Rans CIlegon FR dari Kota CIlegon, dan Perserang dari Kabupaten Serang.
Berdasarkan hasil drawing grup, tiga klub asal Banten ini menumpuk di Grup B bersama Badak Lampung, PSKC Cimahi, dan Persekat Tegal.
Namun demikian, dari 3 klub Banten ini hanya Dewa United FC yang telah mengajukan sebagai tuann rumah. Tim ini akan memilih Stadion Madya Bung Karno, Senayan sebagai home base.
Meski statusnya kasta 2, namun sejumlah klub mempekerjakan sejumlah pemain profesional yang pernah membela klub-klub Liga 1. ***



















