BANTENRAYA.COM- Debut yang menggembirakan bagi pelatih anyar Arema FC, I Putu Gede saat bertandang ke Stadion pakansari bogor, Jawa barat tadi sore.
Ya Arema tim yang ia latih berhasil mencuri poin penuh atas tuan rumah Rans Nusantara dengan skor 1-2 dalam lanjutan Liga 1 2022-2023 pekan ke 23.
Dikutip Bantenraya.com dari akun Facebook Arema FC kemenangan Singo Edan berkat strategi yang diterapkan pelatih.
I Putu Gede berandil besar atas raihan poin penuh Arema FC tadi sore, ia menjawab kepercayaan manajemen dengan kinerjanya dilapangan.
Kemenangan Arema FC dicetak brace atau dua gol dari penyerangnya Dedik Setiawan yang semua golnya dicetak dibabak kedua dimenit 56 dan 62.
Sedangkan Rans gol tunggal dicetak oleh Ikhsan Nul Zikrak dimenit 48. Secara statistik sebenarnya kedua tim cukup berimbang selama pertandingan baik Rans maupun Arema.
Untuk penguasaan bola tim tamu Arema unggul sedikit dari Rans, Arema memegang bola dengan 53 persen sedangkan Rans hanya 47 persen.
Arema selama pertandingan total melakukan 17 tembakan 12 melenceng 5 mengarah kegawang (2 diantaranya gol), sedang Rans berhasil unggul dengan total melakukan 18 tembakan.
11 melenceng 7 mengarah kegawang (1 diantaranya gol). Dengan hasil ini bagi Arema FC khususnya I Putu Gede selaku pelatih anyarnya.
Ia jadi percaya dan yakin akan membawa Singo Edan bangkit dari tabel keterpurukan diklasemen Liga 1 2022-2023 setelah sebelumnya di 5 pertandingan terakhir selalu mengalami kekalahan.
I Putu Gede didebut awal melatih berhasil membawa Arema merangkak naik ke peringkat sepuluh besar tepatnya ke posisi 8 klasemen Liga 1 2022-2023 dengan poin 29.
Baca Juga: APBMI Banten Masih Dominan Pengusaha Cilegon, Peserta Muswil DPW APBMI Curhat Soal Ini
Sedangkan dilaga sore tadi khusus untuk pelatih anyar Rans Nusantara Rodrigo Santana di 2 laga terakhir yang telah dilakoni, Rans belum bisa meraih poin penuh dan membuat Rans turun peringkat keposisi 17 klasemen Liga 1 dengan poin 17 poin.***
Artikel Terkait
PT ASDP Indonesia Ferry Buka Lowongan Kerja Besar-besaran untuk Lulusan S1, Berikut Persyaratannya
Streamer IShowSpeed Berhasil Mengumpulkan 700 Ribu USD untuk Korban Gempa Turki dan Suriah
Jadwal Acara Trans Tv 9 Februari 2023, Berikut Sinopsis Film The Last Day Of Mars dan Underworld
Walikota Syafrudin Jalani Sidang Disertasi Doktor
Kondisinya Becek dan Semrawut, PT Inkindo Tertarik Bangun dan Kelola Pasar Baru Kranggot Kota Cilegon