Antisipasi Serangan Virus PMK , 5.512 Hewan Ternak di Pandeglang Divaksin

- Selasa, 31 Januari 2023 | 17:42 WIB
 Petugas kesehatan hewan melakukan vaksinasi PMK dosis 2 dan pemberian vitamin pada hewan ternak jenis kerbau di Kampung Cegog, Desa Rancapinang, Kecamatan Cimanggu, Selasa 31 Januari 2023 (Dok Distanak Pandeglang)
Petugas kesehatan hewan melakukan vaksinasi PMK dosis 2 dan pemberian vitamin pada hewan ternak jenis kerbau di Kampung Cegog, Desa Rancapinang, Kecamatan Cimanggu, Selasa 31 Januari 2023 (Dok Distanak Pandeglang)
BANTENRAYA.COM - Sebanyak 5.512 ekor hewan jenis kerbau, sapi, dan kambing di Kabupaten Pandeglang disuntik vaksin. Vaksinasi hewan ternak digencarkan untuk mengantisipasi Penyakit Mulut dan Kuku (PMK).
 
Kepala Dinas Pertanian Ketahanan Pangan, Kabupaten Pandeglang, Nasir M Daud mengatakan, tim satuan tugas (satgas) terus gencar melakukan vaksinasi hewan ternak milik masyarakat. Hal itu dilakukan agar hewan ternak tidak terkena penyakit PMK.
 
"Ya, vaksinasi terus berjalan agar hewan di Pandeglang memiliki tingkat imun yang tinggi, tidak mudah terjangkit penyakit, virus, termasuk PMK," kata Nasir, Selasa 31 Januari 2023.
 
Nasir menyebut, peran satgas sangat penting dalam penanganan wabah PMK di Pandeglang.
 
 
"Harapannya semoga dengan adanya vaksinasi, pengobatan, penandaan hewan ternak, ternak-ternak di Kabupaten Pandeglang aman dan bebas dari PMK," harap dokter lulusan IPB ini.
 
Kepala Bidang Peternakan, Kesehatan Hewan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Pandeglang, Wahyu Widiyani menuturkan, total hewan ternak yang sudah divaksin tersebar di Kabupaten Pandeglang.
 
"Vaksinasi PMK sebanyak 5.512 ekor itu untuk dosis 1 dan dosis 2 tahun 2022 tersebar di 35 kecamatan. Sementara tahun 2023 untuk vaksin booster mulai dilaksanakan yaitu 6 bulan pascavaksinasi PMK dosis 1," tuturnya.
 
Wahyu menjelaskan, alokasi vaksinasi PMK bantuan dari pemerintah pusat. "Vaksinasi hewan sedang berjalan di lapangan oleh tim medis. Tujuannya, agar hewan terhindar dari PMK," jelasnya.
 
 
Menurut Wahyu, pengawasan penanganan PMK di Pandeglang terus dilakukan. Dengan melakukan pengecekan terhadap kesehatan hewan hingga pemberian vaksin. "Vaksinasi PMK diyakini mampu untuk menekan penyebaran penyakit akibat dari virus," terangnya. ***
 
 

Editor: Muhaemin

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Cara Mengatasi Bau Mulut Dengan Buah-Buahan

Kamis, 23 Maret 2023 | 18:04 WIB
X