BANTENRAYA.COM - Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas telah mengeluarkan informasi kuota haji tahun 2023.
Jumlah kuota haji Indonesia di tahun 2023 yang dikeluarkan oleh Yaqut Cholil Qoumas masih terbilang cukup banyak.
Penasaran dengan jumlah kuota haji Indonesia tahun 2023 yang dirilis oleh Yaqut Cholil Qoumas? Simak di sini.
Baca Juga: TERBARU! 15 Link Twibbon Tahun Baru Imlek 2023 Gratis dengan Tema Shio Kelinci Air
Dilansir Bantenraya.com dari laman PMJ News, Yaqut Cholil Qoumas telah menandatangani kesepakan kuota haji dengan Arab Saudi.
Ternyata kuota haji Indonesia di tahun 2023 terbilang cukup banyak, berikut pemaparan oleh Yaqut Cholil Qoumas.
"Alhamdulillah, misi haji 2023 dimulai. Saya hari ini menandatangani kesepakatan haji dengan Menteri Haji Saudi," kata Yaqut Cholil Qoumas dalam keterangannya pada 8 Januari 2023.
"Kuota haji Indonesia tahun ini sebesar 221.000 jemaah," terang Yaqut Cholil Qoumas.
Lalu Yaqut Cholil Qoumas memaparkan bahwa kuota haji 221.000 jemaah itu dibagi menjadi 3, reguler, khusus, dan petugas.
"Kuota itu terdiri atas 203.320 jemaah haji reguler, dan 17.680 jemaah haji khusus. Adapun untuk petugas, tahun ini kita mendapat 4.200 kuota," paparnya.
Selain kuota haji Indonesia tahun 2023, penandatanganan Yaqut Cholil Qoumas dengan pihak Arab Saudi juga membahas peraturan dari pendaratan hingga pulang.
Demikianlah informasi kuota haji Indonesia di tahun 2023 yang dikeluarkan oleh Menag.***
Artikel Terkait
Profil Ali Haji bin Raja Haji Ahmad yang jadi Google Doodle Hari ini 5 November 2022
Isi Gurindam Dua Belas Lengkap, Karya Ali Haji Bin Raja Haji Ahmad Yang Jadi Google Doodle Hari Ini.
Isi Gurindam Dua Belas Lengkap, Karya Raja Ali Haji bin Raja Ahmad yang Jadi Google Doodle Hari ini
Termakan Hoax, Jemaah Haji Banten Ramai-ramai Tarik Dana Haji
Cerai dan Jatuh Miskin Penyebab Pengunduran Diri Warga Cilegon Berangkat Haji, Pengembalian Uang 100 Persen
Maskot Piala Dunia 2022 Disebut Warganet ‘Casper Naik Haji’, Begini Penampakan dan Artinya