Nelayan Takut Melaut karena Cuaca Ekstrem, Harga Ikan di Cilegon Jadi Mahal

- Rabu, 28 Desember 2022 | 17:19 WIB
Nelayan di Pantai Tanjung Peni Cilegon. (Gillang/Bantenraya.com)
Nelayan di Pantai Tanjung Peni Cilegon. (Gillang/Bantenraya.com)

BANTENRAYA.COM - nelayan di Kota Cilegon saat ini takut melaut akibat cuaca buruk. 

Dampaknya, hasil tangkapan ikan nelayan menjadi berkurang. Padahal, permintaan ikan di pasaran sedang tinggi. 

Pantauan Bantenraya.com di sekitar Perairan Cilegon, Rabu, 28 Desember 2022, kondisi perairan masih normal meski demikian nelayan masih kesulitan.

Baca Juga: TAMAT! Link Nonton Anime Chainsaw Man Episode 12 Sub Indo, Bukan di Anoboy, Otakudesu dan Telegram

Namun, mendung terjadi sepanjang hari dan turun hujan dengan intensitas rendah. 

nelayan di Pantai Tanjung Peni Cilegon, Kardi menuturkan, kondisi cuaca saat ini sedang tidak menentu. 

Terkadang, angin kencang dan gelombang tinggi terjadi di sekitar Perairan Cilegon

Baca Juga: Kapan Film Danur 3 Sunyaruri Tayang di Trans 7? Ini Jadwal Tayang dan Sinopsisnya

"Iya kemarin anginnya sempat keneceng, gelombang juga tinggi," kata Kardi kepada Bantenraya.com.

Kardi mengatakan, akibat kondisi cuaca yang tidak menentu, dirinya bersama beberapa rekan nelayan lain harus mencuri-curi waktu saat hendak ke laut. 

"Colong-colongan aja ke lautnya, kalau pas angin sama ombaknya gak gede langsung berangkat, kalau malam gak berani kondisi lagi kaya gini," katanya.

Baca Juga: 7 Hotel di Cilegon Jadi Pilihan Menginap saat Tahun Baru, Sajikan View Kota Baja Dari Ketinggian

Kardi menuturkan, angin kencang dan gelombang tinggi sempat terjadi pada Kamis, 22 Desember 2022 lalu. 

Namun saar ini sudah cenderung aman. Meski demikian Ia tak berani melaut terlalu jauh. 

"Dekat-dekat saja ke lautnya," ucapnya. 

Halaman:

Editor: Jermainne Tirta Dewa

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X