Reborn Rich Sempat Dikritik Perihal Loveline Oleh Kornetz, tapi... Rating Malah Langsung Melesat

- Sabtu, 26 November 2022 | 20:41 WIB
Reborn Rich mendapat kritik dati Kornetz gegara soal Loveline namun yang terjadi rating drakor populer  itu langsung melesat. (Instagram @kdramakira)
Reborn Rich mendapat kritik dati Kornetz gegara soal Loveline namun yang terjadi rating drakor populer itu langsung melesat. (Instagram @kdramakira)

BANTENRAYA.COM - Drama terbaru Song Joong Ki berjudul Reborn Rich sempat mendapatkan kritikan dari netizen Korea (Kornetz).

Bagi kamu yang mengikuti drama Reborn Rich pastinya sudah tahu bahwa pada episode 3 adanya adegan loveline.

Di mana menurut Kornetz pada Reborn Rich episode 3, loveline Do Jun dan Min Young yang dinilai kurang pas juga menganggu.

Baca Juga: Fakta Menarik Pasukan Kang Mus Salam Olahraga Orang Suruhan Bang Edi di Preman Pensiun 7 Nomor Tiga Empat Unik

Kornetz juga mengkritik jika tim editor terlalu maksa membuat wajah Song Joong Ki terlalu muda dari umurnya.

Padahal memang Song Joong Ki memilki wajah yang awet muda, dan baby face.

Sehingga Song Joong Ki masih cocok untuk memerankan karakter Do Jun di Reborn Rich, yang merupakan anak kuliahan.

Baca Juga: Wisata Jeep Merapi Sleman Yogyakarta, Nikmati Keindahan Tebing Batu Alien Hingga Galeri Omahku Memoriku

Tak sampai disitu, Kornetz juga menyarankan agar alur cerita Reborn Rich lebih fokus ke kisah Hyun Woo sebagai Do Jun, dan hubungannya dengan Pimpinan Jin.

Kemudian pada episode 4, kemunculan Minyoung dinilai cukup pas agar ceritanya tidak terlalu monoton.

Seperti biasa Minyoung selalu mengajak berdebat Do Jun tentang privilege anak orang kaya.

Baca Juga: Cupcake untuk Rain Season 2 Berapa Episode? Simak Informasi dan Link Nonton Seriesnya

Minyoung juga berperan penting, karena ia memberikan informasi terkait penyadapan hingga rencana Do Jun tidak rusak.

Ternyata sejak awal Minyoung tidak mengincar Hando Steel, tapi sengaja membujuk agar Soonyang mengeluarkan dana yang lebih banyak untuk mengakuisisi Hando.

Karena hal tersebut, grup Soonyang terancam bangkrut karena krisis moneter di tahun 1997.

Halaman:

Editor: Jermainne Tirta Dewa

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Demo Tolak UU Cipta Kerja Warnai Aksi Bakar Ban

Jumat, 31 Maret 2023 | 19:13 WIB

Terpopuler

X