BANTENRAYA.COM - Set Top Box kini menjadi barang yang banyak dicari masyarakat sejak pemerintah menerapkan kebijakan Analog Switch Of (ASO) per 2 November 2022.
Itu artinya, kini siaran TV dialihkan dari sinyal TV Analog ke TV Digital dan bagi yang ingin migrasi harus menggunakan Set Top Box.
Terkait hal tersebut, pemerintah juga menyediakan Set Top Box gratis bagi warga miskin dan berikut adalah cara cek daftar penerima bantuan tersebut.
Seperti diketahui, pemerintah menyalurkan Set Top Box gratis bagi masyarakat miskin lantaran harganya yang terbilang tak murah.
Untuk mendapatkan bantuan tersebut, mereka yang merasa tak mampu bisa mengajukan diri ke nomor WhatsApp yang disediakan Kementerian Kominfo di 08118202208.
Set Top Box sendiri saat ini dijual secara online dan offline dengan harga yang bervariasi dari mulai Rp100 ribu hingga Rp400 ribu.
Meski dijual bebas, akibat meledaknya permintaan konsumen membuat keberadaan Set Top Box menjadi langka.
Kelangkaan tersebut bagi sebagian warga yang belum mendapatkannya dikhawatirkan akan membuat harga Set Top Box melambung.
Meski saat ini sudah ada Set Top Box yang dijual di bawah Rp100 ribu namun masih banyak warga yang mengeluh sulit mendapatkannya.
Baca Juga: Wajib Waspada! Ini yang Akan Terjadi pada Bumi, Usai Gerhana Bulan Total 8 November 2022
Dan berikut adalah cara cek daftar penerima Set Box gratis yang disediakan oleh pemerintah dikutip Bantenraya.com dari laman Kementerian Kominfo.
- Buka website https://cekbantuanstb.kominfo.go.id/
- Masukkan NIK (nomor induk kependudukan) dan kode captcha pada kolom yang tersedia.
Artikel Terkait
Jangan Asal Beli, ini Set Top Box Tv Digital yang Bersertifikat dari Kominfo: Kualitas Terjamin
Gigit Jari Tak Bisa Nonton TV Digital, 21.136 Warga Kota Serang Belum Terima Bantuan Set Top Box
Harga Set Top Box Murah Rp100 Ribuan Berkualitas Bersertifikat Kominfo Lengkap dengan Cara Pasangnya
Cara Setting Televisi Agar Bisa Tangkap Sinyal Tv Digital Tanpa Set Top Box
Tak Usah Beli yang Mahal, Ini Daftar Harga Set Top Box yang Murah Rp100 Ribuan
Set Top Box Gratis, Ini Jadwal dan Lokasi Pembagian STB TV Digital dari Pemerintah
100 Persen Work! Ini Cara Cepat Setting Tangkap Siaran TV Digital tanpa Set Top Box
Daftar Set Top Box Murah di bawah Rp100 Ribu Agar Tetap Bisa Nonton Tayangan Kesayangan di TV