Jalan Sehat Golkar di Kota Serang Dihadiri 5.000 Orang, Sekjen Golkar Banten Mengaku Bangga

- Minggu, 16 Oktober 2022 | 13:08 WIB
Ribuan peserta ikut jalan sehat ceria meriahkan HUT Partai Golkar ke-58 Tingkat Kota Serang di Alun-alun Barat, Kota Serang, Minggu 16 Oktober 2022. (Harir Baldan Banten Raya)
Ribuan peserta ikut jalan sehat ceria meriahkan HUT Partai Golkar ke-58 Tingkat Kota Serang di Alun-alun Barat, Kota Serang, Minggu 16 Oktober 2022. (Harir Baldan Banten Raya)

BANTENRAYA.COM - Sebanyak 5.000 orang ikut jalan sehat ceria dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun atau HUT Partai Golongan Karya atau Golkar ke-58, Minggu 16 Oktober 2022.

Jalan sehat ceria dilepas secara serentak oleh Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto secara videotron.

Sedangkan pelepasan peserta di Alun-alun Barat dilepas oleh Ketua Dewan Pertimbangan DPD Partai Golkar Kota Serang bersama Sekretaris DPD I Partai Golkar Provinsi Banten Bahrul Ulum.

Baca Juga: Iman Ariyadi Kawal Ati Lepas Ribuan Peserta Jalan Santai HUT Golkar

Untuk rute jalan sehat, start dimulai dari Alun-alun Barat menuju Jalan Veteran, lalu Jalan Ahmad Yani, belok kiri Jalan Sochari, kemudian belok kanan Jalan Abdul Hadi, kemudian ke Jalan Moh Yusuf Martadilaga, belok kiri ke Jalan Ki Masjong, dan finish di Alun-alun Barat.

Ketua Panitia Pelaksana Jalan Sehat Ceria HUT Partai Golkar ke-58, Muji Rohman, mengatakan, jumlah peserta jalan sehat ceria mencapai ribuan orang.

"Lima ribu peserta jalan sehat ini yang sudah mempunyai KTA atau EKTA Partai Golkar," ujar Muji Rohman, dalam sambutannya.

Baca Juga: Mantan Walikota Serang Haerul Jaman Janjikan Ini untuk Masyarakat Bila Golkar Menang di 2024

"Antusiasme peserta ini berkat kerja sama, terutama dukungan Ibu Ketua Ratu Ria Maryana. Semoga beliau menjadi Walikota Serang," sambungnya.

Ketua DPD Partai Golkar Kota Serang Ratu Ria Maryana mengatakan, selain jalan sehat ceria, juga ada diadakan lomba foto.

"HUT Golkar ke-58 ini juga kita mengadakan lomba foto," ucap Ratu Ria Maryana, dalam sambutannya.

Baca Juga: Golkar Tak Mau Kalah Lagi di Kota Serang, Bahrul Ulum: Kekuasaan ini Harus Kita Ambil

Ketua Dewan Pertimbangan DPD Partai Golkar Kota Serang Tubagus Haerul Jaman mengungkapkan, jumlah peserta lomba jalan sehat ceria se Indonesia diikuti hampir jutaan peserta, dan masuk rekor MURI Indonesia.

"Lomba jalan sehat ceria ini dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia. Pesertanya hampir 1,5 juta orang dan masuk rekor MURI," akunya.

Halaman:

Editor: M Hilman Fikri

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Demo Tolak UU Cipta Kerja Warnai Aksi Bakar Ban

Jumat, 31 Maret 2023 | 19:13 WIB

Terpopuler

X