• Sabtu, 30 September 2023

Viral Pesanan Tak Sesuai, Dua Sosok Tegap Ngamuk di Gudang Shopee Hajar Satpam dan Karyawan

- Jumat, 7 Oktober 2022 | 10:56 WIB
Cuplikan video viral yang diduga terjadi di gudang shopee.
Cuplikan video viral yang diduga terjadi di gudang shopee.

BANTENRAYA.COM - Sebuah video yang memperlihatkan kekerasan viral di media sosial, salah satunya twitter.

Video yang diunggah oleh akun @regar_0p0sisi tersebut diberikan keterangan "Pesanan tak sesuai oknum aparat menghajar satpam dan karyawan gudang shopee".

Dalam video berdurasi satu menit 50 detik tersebut tampak dua orang datang ke sebuah ruangan yang terlihat seperti sebuah gudang.

Baca Juga: Siapa Joko Kendil? Musafir yang Mengaku Naik Macan Putih untuk ke Gunung Muria

Seseorang berpakaian satpam tampak ditampar oleh seseorang yang berbadan tegap bercelana loreng yang datang dengan temannya yang menggunakan jaket hitam.

Satpam tersebut tampak mencegah sosok bercelana loreng untuk masuk, namun sosok bercelana loreng emosi dan memukul sang satpam.

Sejumlah pegawai dengan pakaian oranye yang ada di gudang tersebut berusaha memisahkan satpam dan sosok bercelana loreng.

Baca Juga: Ditinggal Anak Istri, Buruh di Kabupaten Serang Tewas Tergantung di Kontrakan

Namun bukannya semakin tenang, kondisi semakin kacau.

Salah satu pegawai berpakaian oranye yang mencoba memegangi sosok bercelana loreng tampak dipiting.

Satu lagi sosok berjaket hitam yang merupakan teman si celana loreng ikut memukuli satpam hingga ke belakang gedung.

Baca Juga: Sosok Akhmad Hadian Lukita, Arsitek dan Lulusan ITB yang juga Pecinta Formula Satu

Kondisi mulai tenang ketika seseorang berpakaian hitam datang dari dalam ruangan dan menenangkan suasana.

Belum diketahui apa kronologis kejadian tersebut, tapi diduga dua orang yang datang mengamuk adalah oknum aparat yang kecewa karena pesanan yang dibelinya tidak sesuai.

Halaman:

Editor: M Hilman Fikri

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X