Meriahkan HUT RI ke-77 dan HUT Kota Serang ke-15, 45 Warga BMS Lomba Mancing Ikan Lele di Selokan

- Sabtu, 20 Agustus 2022 | 15:45 WIB
Warga Perumahan BMS RW 012 mengikuti lomba mancing ikan lele dalam rangka HUT RI ke-77 dan HUT Kota Serang ke-15. (Kiriman warga BMS)
Warga Perumahan BMS RW 012 mengikuti lomba mancing ikan lele dalam rangka HUT RI ke-77 dan HUT Kota Serang ke-15. (Kiriman warga BMS)

BANTENRAYA.COM - Sebanyak 45 warga Perumahan Bumi Mutiara Serang atau BMS RW 012, Kelurahan Banjar Agung, Kecamatan Cipocok Jaya, Kota Serang, mengikuti lomba mancing ikan lele, Sabtu 20 Agustus 2022.

Kegiatan lomba mancing ini dalam rangka memeriahkan hari ulang tahun atau HUT Kemerdekaan RI ke-77 dan HUT Kota Serang ke-15.

Ketua Pelaksana Lomba Mancing Ajib Ahmad mengatakan, perlombaan diselenggarakan dalam rangka pesta memeriahkan HUT ke-77 RI dan Hari Jadi Kota Serang ke-15.

Baca Juga: Bupati Mukomuko Bengkulu Perjuangkan 17 Mantan Napi Koruptor Kembali Jadi ASN, Netizen: Enaknya Jadi Koruptor

"Ada 50 kg ikan lele. Alhamdulillah ada 45 warga yang mengikuti lomba mancing ini," ujar Ajib Ahmad disela acara.

Ajib Ahmad menjelaskan, kegiatan ini atas inisiatif warga BMS, terutama warga yang memiliki hobi mancing.

"Warga antusias, karena memang waktunya sedang libur (weekend). Kan yang di alun-alun pawai Budaya. Kami mancing saja," jelas dia.

Baca Juga: Link Nonton 365 Days Season 3 Sub Indo, Kisah Hubungan Massimo dan Laura yang Lebih Menantang

Ketua RW 012 Perumahan BMS, Kelurahan Banjar Agung, Kecamatan Cipocok Jaya, Muhidin mengatakan kegiatan ini sebagai bentuk rasa syukur.

"Bukan karena hadiah. Tapi, memeriahkan Kemerdekaan dan Hadi Jadi Kota Serang," kata Muhidin. ***

Editor: Jermainne Tirta Dewa

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Demo Tolak UU Cipta Kerja Warnai Aksi Bakar Ban

Jumat, 31 Maret 2023 | 19:13 WIB

Terpopuler

X