Bukan Hanya Luka Tembak, Ada Belasan Luka yang Ada di Tubuh Brigadir J hingga Ada yang Dilem

- Minggu, 31 Juli 2022 | 12:21 WIB
Ditemukan ada belasan luka di tubuh Brigadir J yang diungkap pihak keluarga yang diklaim berdasrkan hasil autopsi ulang. (Twitter @BuhaHBalian)
Ditemukan ada belasan luka di tubuh Brigadir J yang diungkap pihak keluarga yang diklaim berdasrkan hasil autopsi ulang. (Twitter @BuhaHBalian)

BANTENRAYA.COM - Kematian Brigadir J yang disebut tewas saat terlibat bak tembak di rumah dinas Kadiv Propam Polri masih terus dipertanyakan publik.

Mereka menilai banyak kejanggalan dari peristiwa tersebut dan bahkan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo membentuk tim khusus untuk menelusuri kemartian Brigadir J.

Terakhir, tim sudah menggelar autopsi ulang terhadap jenazah Brigadir J yang digelar di RSUD Sungai Bahar, Jambi pada 27 Juli 2022.

Baca Juga: Cek Lagi, Deretan Platform yang Diblokir Kominfo Gara-gara Tak Daftar PSE

Kini, Kuasa Hukum Keluarga Brigadir J Kamaruddin Simanjuntak membongkar hasil sementara autopsi ulang sang Polisi.

Diungkapkannya, terdapat 4 lubang yang diduga akibat tembakan peluru dan sejumlah luka luka lainnya.

Dikutip Bantenraya.com dari berita kabarwonosobo.pikiran-rakyat.com berjudul "Daftar Luka yang Ditemukan di Tubuh Brigadir J Hasil Autopsi Ulang, Tak Hanya Luka Tembak", berikut dereta luka yang ada di di tubuh Brigadir J.

Baca Juga: Fakta-fakta Seputar Haoshoku Haki yang Membuat Ryokugyu Ciut di One Piece Chapter 1055

Pertama di bagian belakang kepala Brigadir J ada semacam penempelan lem dan lubang yang saat disonde menembus ke bagian depan hidung.

Diduga lubang ini adalah akibat dari tembakan peluru karena jejaknya yang datar dari bagian belakang ke depan, atau peluru ditembakkan dari arah belakang.

Kedua, ada enam retakan di rongga kepala yang kemungkinan diakibatkan dari tembakan peluru atau akibat lainnya.

Baca Juga: Bangga, Arsy Putri Anang Hermansyah dan Ashanty Raih 8 Medali Kategori Junior Awards

Ketiga, bagian otak dari korban dipindahkan dari bagian kepala ke bagian dada dalam kondisi terbungkus.

Keempat, ada dugaan luka tembakan yang mengarah dari leher ke bagian bibir, setelah disonde menembus.

Kelima, lubang juga ditemukan di bagian dada yang saat disonde pun menembus, karena itu diduga akibat tembakan peluru.

Halaman:

Editor: Jermainne Tirta Dewa

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Cara Mengatasi Bau Mulut Dengan Buah-Buahan

Kamis, 23 Maret 2023 | 18:04 WIB
X