BANTENRAYA.COM - Pengurus Satuan Siswa Pelajar dan Mahasiswa Pemuda Pancasila (Sapma PP) Komisariat Teknik Untirta menggelar Musyawarah Komisariat (Muskom III) bertempat di Gedung Cilegon Creative Center.
Pada rapat musyawarah komisariat tersebut, terpilih Helmi Luthfi sebagai Ketua Formatur Pengurus Komisariat Sapma PP Teknik Untirta periode 2022-2023.
Kepada Bantenraya.com Helmi mengucapkan terima kasih telah dipercaya untuk memimpin Sapma PP Komisariat Teknik Untirta.
Baca Juga: Link Nonton Streaming Debut Pertama Ms Marvel dari Episode 1 sampai Tamat
"Saya mengucapkan terimakasih banyak kepada rekan-rekan perjuangan pengurus komisariat, yang telah mempercayakan saya untuk memimpin Sapma PP teknik Untirta" ujarnya.
Ia juga berharap dalam kepengurusannya nanti dapat membawa kader-kader Sapma Teknik Untirta pimpin posisi strategis baik di internal ataupun external kampus.
"Saya berharap dengan kepemimpinan saya nanti dapat membawa kader Sapma PP Komisariat Teknik Untirta pimpin posisi strategis baik extra maupun intra kampus," imbuhnya.
Baca Juga: Kapan Hari Raya Idul Adha 2022, Beginilah Cara Mengubah Kalender Hijriah ke Masehi
Sementara itu, Demisioner Sapma PP Komisariat Teknik Untirta Fachrul Aryadi berharap kepengurusan selanjutnya dapat melanjutkan perjuangan dan dapat membawanya lebih baik lagi.
"Ada harapan dengan terpilihnya saudara Helmi Luthfi menjadi Ketua Umum Sapma PP komisariat Teknik Untirta," katanya
"Saya berharap ia dapat melanjutkan perjuangan organisasi dan dapat membawa Sapma PP komisariat teknik Untirta menjadi lebih baik lagi," ucapnya. ***
Artikel Terkait
Besok, Ratusan Pelajar 'Tempur' Ikut Ujian Masuk Untirta
Seleksi UMM D3 dan S1 Alih Jenjang Untirta Lebih Seleksitif
603 Mahasiswa Untirta Ikut Wisuda, Rektor: Perkuat Kekokohan NKRI
Wahyu Susihono, Guru Besar Termuda se-Indonesia dari Untirta, Ini Sosoknya
MLI Cabang Untirta Gelar Kursus Linguistik
FKIP Untirta Gelar Training of Trainers English Tutor
Pendidikan Bahasa Inggris Untirta Inisiasi Desa Binaan Kampung Inggris
UPP Arsiparis Untirta Gelar Diklat Kearsipan, Poin Ini Jadi Pusat Perhatian