BANTENRAYA.COM - Timnas Bola Basket Putra Indonesia mencatat sejarah pada SEA Games ke-31 di Vietnam.
Timnas Bola Basket Putra Indonesia merebut medali emas untuk kali pertama sejak berpartisipasi pada SEA Games 1977.
Timnas Bola Basket Putra Indonesia meraih medali emas setelah di laga penyisihan keenam menumbangkan Timnas Bola Basket Putra Filipina dengan skor 85-81 di di Thanh Try Gymnasium, Hanoi, Minggu 22 Mei 2022.
Pada Sea Games ke-31 Vietnam ini menerapkan sistem round robin. Dari tujuh tim, Indonesia berhasil meraih enam kemenangan, sehingga menjadi juara grup.
Baca Juga: Atlet Gunung Karang Shooting Club Pandeglang Sabet Medali Perak KASAU Cup 2022
Capaian gemilang Timnas Bola Basket Indonesia ini juga memutus dominasi Raja Basket Asia Tenggara, Filipina selama 13 tahun terakhir.
Filipina yang memiliki tradisi kuat dalam cabang basket Sea Games telah menjadi juara sejak tahun 1977 dan hingga penyelenggara 2019 hanya sempat melepas gelar kepada Malaysia pada 1979 dan 1989.
Namun tim Filipina akhirnya harus mengakui keunggulan Indonesia yang berhasil tampil sebagai juara baru bola basket di kawasan Asia Tenggara.
Timnas Bola Basket Putra Indonesia menjadi kekuatan baru di cabang basket Asia Tenggara. Karena medali emas yang berhasil diboyong ke Tanah Air Indonesia untuk kali pertama.
Artikel Terkait
Helldy Agustian Sebut Dishub Kota Cilegon Terpecah Pecah, Benarkah?
Perilaku Gus Thuba Tidak Sesuai Dengan Arti Nama Gus? Simak di Sini
Vietnam Dipastikan Juara Umum Sea Games, Indonesia di Posisi Berapa?
Link Video Gus Thuba yang Sedang Viral, Dianggap Tidak Sopan Kepada Seorang Habib
Profil dan Biodata Fia Barlanti, Gadis Cantik Asal Cirebon yang Menikah dengan Haji Sondani
Partai Balas Dendam, Bagnaia Janji Akan Kubur Bastianini di Mugelo
PPDB 2022 di Banten Masih Menggunakan Web Sekolah
Profil Gus Thuba yang Tanggannya Dicium Habib Abdul Qodir, Dari Cucu Wali hingga Silsilah Sampai ke Rasulullah
Link Nonton Drakor Woori The Virgin Episode 5 Sub Indo, Lengkap dengan Spoiler dan Jam Tayang
Profil Gus Thuba Usai Viral Dicap Tak Sopan, Apa arti Nama Gus dan Siapa yang Berhak Memakainya