BANTEN RAYA - Tingkat kunjungan wisatawan ke obyek wisata pantai di Pandeglang naik tajam selama libur lebaran. Hal ini berdampak poaitif pada hotel yang okupansinya mengalami peningkatan hingga mencapai 100 persen.
Pengelola wisata Pantai Pasir Putih Carita, Kecamatan Carita Ruki Hardiansyah menerangkan, pada H+1 hingga H+7 lebaran Idul Fitri, wisatawan yang berkunjung mengalami peningkatan hingga dua kali lipat dibanding dengan tahun sebelumnya saat pandemi Covid-19 masih tinggi.
"Untuk pengunjung lebaran tahun ini meningkat kalau dibandingkan dengan tahun lalu meningkat hingga dua kali lipat. Jika dipersentasekan mencapai 90 persen," terang Ruki, ditemui di lokasi pantai, Minggu 8 Mei 2022.
Baca Juga: Contoh Sambutan Ketua Panitia Halal Bihalal, Singkat dan Langsung Pada Substansinya
Dijelaskannya, wisatawan yang berkunjung kebanyakan wisatawan lokal. Rata-rata mereka yang berkunjung menggunakan sepeda motor dan mobil pribadi dan sisanya bus. "Kebanyakan wisatawan lokal, tapi dari luar Banten juga banyak seperti wisatawan dari Jakarta, karena yang liburan ke pantai terutama mobil yang plat nomor dari Jakarta," jelasnya.
Plh Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Pandeglang, Ramadhani membenarkan pengunjung yang berwisata ke wilayahnya tahun ini meningkat dibandingkan tahun sebelumnya. Tiga hari terakhir di musim libur Idul Fitri ini ribuan orang menyerbu lokasi wisata Pantai Carita, dan hotel.
"Alhamdulillah, wisatawan yang berkunjung ke objek wisata di wilayah Pandeglang tahun ini ada peningkatan," kata Ramadhani, dihubungi melalui telepon selulernya. Ramadhani menerangkan, selama libur lebaran tercatat 3.000 orang per hari mengunjungi kawasan pantai. "Untuk enam hari terakhir ini kurang lebih 3.000 org per hari yang berwisata ke Pandeglang, berkunjung ke pantai saja," imbuh Ramadani.
Baca Juga: Bisa Hilangkan Hak Mayit Diringankan Siksa, Begini Hukum Mencabut Rumput Saat Ziarah Kubur
Sementara itu, Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kabupaten Pandeglang, Widiasmanto menjelaskan, tingkat okupansi hotel pada libur lebaran tahun 2022 mengalami peningkatan jika dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya
. "Alhamdulillah okupansi hotel di Pandeglang periode libur lebaran diangka 100 persen. Puncak kunjungan wisatawan pada lebaran dari mulai H+2, sampai H+7 kunjungan per harinya terus meningkat," jelasnya.
Artikel Terkait
Kumpulan Contoh Undangan Halal Bihalal 2022, Cocok untuk Acara Sekolah, Kampus, Kantor dan Masjid
Harta Kekayaan Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy Capai Rp19 Miliar, Ada Puluhan Tanah dan Bangunan Hibah
VIRAL! Bioskop XXI Solo Paragon Mall Bocor, Warga Net: Pas Nonton KKN di Desa Multiverse
Bisa Hilangkan Hak Mayit Diringankan Siksa, Begini Hukum Mencabut Rumput Saat Ziarah Kubur
Contoh Teks Sambutan Halal Bi Halal Lebaran Idul Fitri 2022 di Sekolah dan Keluarga Besar