BANTENRAYA.COM - Muslihat, anggota Kominitas Lebak Ekonomi Kreatif (Lekraf) dikenal sebagai seorang pengrajin dan salah satu karyanya adalah Ikat Kepala Baduy atau Lomar Baduy.
Belakangan ini, ikat kepala Baduy karya Muslihat sedang dicari banyak orang.
Sebabnya adalah kualitas ikat kepala baduy buatan Muslihat sangat baik, serta bentuknya sangat unik, dan nyaman dipakai.
Hal yang tak kalah pentingnya adalah dengan mengenakan Lomar Baduy sama dengan mengkampanyekan pelestarian kearifan lokal Lebak yakni Suku Baduy.
Baca Juga: Kerusakan Rumah Akibat Gempa Sumur Capai 2.037 Unit, Data Diserahkan ke BNPB
Tidak hanya warga Lebak saja yang memakai ikat kepala Baduy buatan Muslihat, karena produksi warga Lebak ini ternyata digemari orang Turki.
Muslihat bercerita suatu waktu ia mendapatkan order Ikat Kepala Baduy sebanyak 100 pcs dari warga Turki.
Mengingat hasil kerajinannya tersebut semakin dikenal, serta semakin laris terjual, maka pria asal Kampung Rancawedus, Desa Mekar Agung, Kecamatan Cibadak, lebih serius menggeluti usaha kerajinan ikat kepalanya tersebut.
Baca Juga: Chip Gratis Hingga 67B, Ini Kode Penukaran Higgs Domino Island 24 Februari 2022
"Sekarang saya sudah punya konfeksinya di rumah, serta sudah memiliki beberala karyawan yang membantu saya membuat kerajinan ikat kepala atau lomar,"ujar Muslihat. ***
Artikel Terkait
Sehari di Banten Bisa Muncul 14 Ribu Sambaran Petir
Mahasiswa Demo di DPRD Pandeglang, Kritisi Program Jakamantul
Di Kabupaten Lebak Ratusan Karyawan Pabrik Tahu dan Penjualnya Jadi Pengangguran Akibat Kedelai Mahal
Jembatan Kedung di Kecamatan Kalanganyar Akan Ditangani Pemerintah Pusat
PAW, Ahmad Mahmud Ana Najahudin Belum Tempati AKD