BANTENRAYA.COM- Galeri Hijab Casual yang beralamat di Jalan Perumnas, Blok Rav 21, Lingkungan Cikerut, Kelurahan Karangasem, Kecamatan Cibeber, kota Cilegon kembali menawarkan produk fashion kekinian mulai dari rompi, gamis, hingga tas cantik.
Karyawan Galeri Hijab Casual Oksa Sonia atau yang akrab disapa Oca mengatakan, bulan Oktober kali ini pihaknya menyediakan produk-produk terbaru. Salah satunya rompi atau yang sering anak kekinian sebut dengan vest.
“Baru saja kemarin barang-barang datang, jadi bisa dibilang masih komplit produknya. Kalau barang yang ada di kita kan ngikutin trend, jadi sudah dipastikan related dengan remaja saat ini. Terlebih kami juga ada produk vest nih yang lagi trend,” kata Oca kepada bantenraya.com, Jumat 8 Oktober 2021.
Baca Juga: BEI Resmikan Pembukaan Perdagangan Anggota Bursa Pertama bjb Sekuritas
Oca melanjutkan, produk vest rajut wanita yang tersedia di Galleri Hijab Casual memiliki motif yang cantik nan elegan ala orang korea. Sehingga ketika produk tersebut digunakan oleh kaum wanita, aura kecantikannya dapat terpancar.
Lebih lanjut Oca menambahkan, produk vest model rajut tersebut lebih banyak disukai dan digunakan oleh wanita remaja. “Lebih banyak sih yang pakai itu remaja kekinian yang suka gaya korea yah. Ya anak-anak SMU lah,” tambahnya.
Artikel Terkait
KAMMI Lebak Bagikan Hijab Gratis
Plisket Laris Manis di Galeri Hijab Casual
Galeri Hijab Casual Ramai Pengunjung
Hijab Oval Instan Terjual Lebih Dari 200 Item Per Bulan
Tiga Wanita Cantik di Pandeglang Jadi Korban Jambret, Tubuh Sampai Alami Luka