BANTENRAYA.COM – Rita Warintil atau dengan nama asli Purwadi meninggal dunia Senin 6 Juni 2022.
Rita Warintil adalah youtuber Warintil Official yang salah satunya bermain di playlist Kontrakan Rempong.
Rita Warintil meninggal dunia meninggalkan duka di hati para penggemarnya.
Dikutip dari Bantenraya.com dari akun tiktok @aksi_9104, banyak peran yang ditinggalkan oleh Rita Warintil.
Baca Juga: Rita Warintil Sudah Idap Penyakit Ini Sejak Lama Sebelum Akhirnya Meninggal Dunia
Termasuk keterkaitan Rita Warintil dengan aneka peran di playlist Kontrakan Rempong.
Berikut pemeran yang kehilangan Rita Warintil.
– Mumu kehilangan buah hatinya
– Castle kehilangan Bobo
– Yayuk jamu kehilangan bestie-nya
– Wati kehilangan Tini
– Bordir kehilangan bestie-nya
– Nining gak jadi nikah
– Dan paling sedih gang Suparni kehilangan Rita
Baca Juga: Siapa Rita Warintil Alias Purwadi yang Meninggal dunia Hari Ini? Berikut Profil Sang Komedian
Seperti yang kita ketahui, Hal itu menunjukkan Rita Warintil adalah sosok yang banyak memainkan peran di ‘Kontrakan Rempong’.
Perginya almarhum membuat semua pemain Kontrakan Rempong merasa kehilangan.
Kabar meninggalnya Rita Warintil sebelumnya diunggah oleh akun Instagram @warintilofficial.
Di sana tampak foto Rita Warintil dengan warna hitam putih.
“Inna lillahi wa inna ilaihi raji’un. Dari hati yang paling dalam, kami dan keluarga turut berduka cita atas meninggalnya almarhum. Semoga Allah menempatkannya di tempat yang paling indah di Surganya Allah Amin,” ungkapan caption akun tersebut.
“Bagi yang kenal Almarhum kami mohon agar dimaafkan segala kesalahan Almarhum baik yg disengaja maupun tidak sengaja dan kami mohon do’a dari teman teman semua,” tambah caption akun tersebut.
Adapun penyebab meninggalnya Rita Warintil masih belum diketahui pasti.
Rita sebelumnya pernah mengatakan bahwa ada yang mengirim sesuatu kepadanya.
Hal ini ditegaskan karena almarhum Rita Warintil sebelumnya sudah berobat tapi setelah dicek kesehatannya ternyata sehat wal’afiat dan tidak ada penyakit apapun.***



















