BANTENRAYA.COM – Penentuan 1 Ramadhan 1444 H tidak lama lagi akan dilakukan melalui metode hisab atau perhitungan dan rukyatul hilal atau pengamatan bulan.
Biasanya, penentuan awal Ramadhan ini akan dilakukan pemerintah lewat sidang isbat.
Namun demikian, Ulama Karismatik Banten KH Abuya Muhtadi dalam menetapkan tanggal 1 Ramadan dan 1 Syawal tahun Hijriyah menggunakan metode hisab.
Menurut Sekretaris Pribadi KH Abuya Muhtadi Cidahu, Nazaruddin bahwasannya, Abah Abuya Muhtadi telah menetapkan satu Ramadan 1444 Hijiryah pada hari Jumat, 24 Maret 2023.
Baca Juga: Spesial Nyepi! Ini Jadwal Acara Trans TV Pada 22 Maret 2023, 2 Film Seru Siap Temani Hari Libur
“Hal itu sehubungan tahun ini, 1444 Hijriyah umur bulan Sya’ban 29 hari(ganjil). Dan hasil hitungan hisab menunjukan tinggi hilal delapan 8 derajat waktu Magrib malam Kamis,” katanya seperti dikutip radarbanten.co.id.
Atas dasari itu, Abah Abuya Muhtadi, menggunakan kriteria 21 derajat waktu Magrib malam Jum’at. Dengan kata lain menyempurnakan bilangan Sya’ban 30 hari.
“Jadi awal Ramadan tahun 1444 hijriah jatuh pada Magrib malam Jum’at dan untuk Lebaran Idul Fitri jatuh pada hari Minggu atas dasar Istikmal(menyempurnakan bilangan bulan Ramadan 30 hari) dan ikhtiyat. Dan demikian itu bersamaan dengan hitungan kalender Nusantara Aji Saka yaitu aboge tahun هاء (HA) 1956 bulan Ramadan jatuh pada hari Jum’at dan syawal jatuh pada hari Minggu,” katanya. ***
Artikel Terkait
Puas Internetan Pas Puasa, Tri Berikan Program Happy Ramadan untuk Kuota 130 GB Cuma Rp145 Ribu
Banyak Bank, KPU dan Bawaslu Lebih Percaya ke BRI Cabang Pandeglang untuk Layanan Keuangan Perbankan
Mengusung sebagai Perusahaan Peduli Lingkungan, Mowilex di Cikande Olah Air Tanpa Limbah
SPESIAL NYEPI! Kode Redeem Mobile Legends Bang Bang 22 Maret 2023, Skin Langka Buruan Ambil
Pj Gubernur Banten Al Muktabar Dinilai Gagal Lakukan Reformasi Birokrasi oleh Mahasiswa