BANTENRAYA.COM - Kabar gembira di dunia perkuliahan, Universitas Muhammadiyah Surakarta melebarkan sayap.
Universitas Muhammadiyah Surakarta akan buka cabang di Korea Selatan, negara produksi serial atau drama terlaris.
Pembangunan cabang di Korea Selatan benar adanya, disampaikan langsung oleh rektor Universitas Muhammadiyah Surakarta.
Baca Juga: Bikin Kampung Warga Bau Oli, DLH Kota Serang Panggil PT Raja Gudang Mas
Sebagaimana dilansir Bantenraya.com dari unggahan akun Instagram @umsofficialid pada 19 Oktober 2022, ini keterangannya.
"Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) akan membuka cabang di Korea Selatan" tertulis dalam keterangan.
Terlihat foto Tongmyong University dalam unggahan tersebut, salah satu Universitas di Korea Selatan.
Baca Juga: Bupati Kediri Dhito Pramono Marah Besar, Tendang Plafon sampai Jebol Gara-Gara Plafon Mereknya Aplus
"Pernyataan tersebut disampaikan langsung oleh Rektor UMS, Prof. Dr. Sofyan Anif, M.Si. pada saat acara jalan sehat Minggu 16 Oktober 2022 di Edutorium KH., Ahmad Dahlan UMS" lanjut keterangannya.
Penandatanganan MoU tentang rencana pembangunan cabang Universitas Muhammadiyah Surakarta di Korea Selatan, dilaksanakan pada 24 Oktober 2022 mendatang.
"Pada tanggal 24 Oktober 2022, akan menandatangani MoU dengan Tongmyong University tentang rencana membuka cabang di Korea Selatan, yang merupakan momentum sejarah untuk UMS" kata Prof. Dr. Sofyan Anif, M.Si.
Baca Juga: Kasus Gagal Ginjal Pada Anak Setelah Minum Parasetamol jadi Momok, dr. Koko: opsinya balik ke puyer
Sekian informasi mengenai Universitas Muhammadiyah Surakarta yang akan buka cabang di Korea Selatan.***
Artikel Terkait
Antusias! Universitas Sutomo Melaksanakn Vaksinasi untuk Mahasiswa dan Masyarakat
Peringkat Untirta yang Viral Gara-gara Ospek Calon Maba Dibanding Universitas Negeri dan Swasta di Indonesia
Penerima Beasiswa APBD di Universitas Indonesia Diwisuda Pekan Depan, Satu Mahasiswa Nambah Semester
KKM Kelompok 21 Universitas Bina Bangsa Gelar Seminar Akutansi untuk Kelola Keuangan Keluarga
Tim PKM Universitas Serang Raya Melakukan Pengabdian kepada Kelompok Tani Jamur Lestari di Desa Batok Bali
Ospek Maba Universitas Bina Bangsa Berlangsung Pagi Hari 28 September 2022, Berapa Lama Kegiatannya?