BANTENRAYA.COM - Pada awal Februari 2023 telah terjadi pembobolan kantor SiCepat Ekspres di Rangkasbitung, Lebak.
Akibatnya pihak SiCepat telah mengalami kerugian sekitar Rp 40 juta akibat puluhan paket yang dicuri pelaku.
Namun kini pelaku pembobol kantor SiCepat Ekspres Rangkasbitung telah dibekuk, berikut identitasnya.
Baca Juga: Inilah Cara Membuat KTP Digital Secara Online yang Mudah dan Cepat, Bisa Dibuat dari Rumah
Satreskrim Polres Lebak berhasil mengamankan tiga pelaku pembobol kantor SiCepat Kilat di Rangkasbitung.
Pelaku diamankan sejak 8 Februari 2023 lalu, pukul 01.00 WIB. Namun baru dipublikasikan pada 13 Februari 2023 ini.
Diketahui, pihak SiCepat Ekspres membuat laporan resmi kepada Satreskrim Polres Lebak pada 6 Februari 2023 lalu.
Adapun pelaku pembobol kantor SiCepat Ekspres yang berhasil dibekuk yakni MP (30), MZ (19), dan DS (24).
Setelah dilakukan penyelidikan, ternyata salah satu pelaku merupakan mantan karyawan SiCepat Ekspres Rangkasbitung.
Ekspedisi SiCepat mengalami kehilangan antara lain, delapan unit paket smartphone berbagai merk dan beberapa pesanan barang milik konsumen lainnya.
Baca Juga: Video Call dengan Mahasiswa Asal Banten di Turki, Pj Gubernur Banten Al Muktabar: yang Tabah ya
"Kami juga berhasil mengamankan barang-barang yang diduga sebagai alat yang dipergunakan dalam melakukan kejahatan antara lain unit tang pemotong besi, satu unit kendaraan R2 Merk Honda Type Vario 150 Warna Hitam, satu unit kendaraan R2 Merk Honda Scoopy, satu batang obeng yang dirakit menjadi runcing, satu pcs baju kaos berwarna hitam yang sudah dibakar oleh pelaku, satu pcs baju jersey berwana hitam yang dipakai pada saat melakukan pembobolan," kata Kasat Reskrim Polres Lebak Iptu Andi Kurniady Eka Setyabudi.
Beliau juga menambahkan, bahwa pelaku dikenakan Pasal 363 KUHP, dengan hukuman masuk Bui selama 7 tahun.***
Artikel Terkait
Puluhan Pelanggan SiCepat Kilat Datangi Kantor Untuk Komplain
Dua Kali Terjadi, Pelaku Pembobolan Kantor Ekspedisi SiCepat Kilat Disinyalir Pelaku Masih Sama
Manajemen Pusat Angkat Bicara, Kerugian Sicepat Ekspres di Rangkasbitung Ternyata Hanya Rp30 Juta
Manajemen Pusat Bantah Kerugian Pembobolan Sicepat Ekspres di Rangkasbitung Mencapai Rp400 Juta
Tiga Pelaku Pembobolan Kantor SiCepat Ekspres Rangkasbitung Lebak Dibekuk, Ternyata Mantan Karyawan
Pelaku Pembobolan SiCepat Ekspres Pernah Membobol 2 Kali Gudang yang Sama, Barang Dijual Lagi via Online