BANTENRAYA.COM - Sebanyak 190 pegawai aparatur sipil negara atau ASN di lingkungan Pemkot Serang bakal purna tugas atau pensiun pada 2023.
Sebanyak 190 ASN Pemkot Serang tersebut telah memasuki batas usia pensiun atau BUP.
Kepala Bidang Pengadaan, Pemberhentian dan Informasi Kepegawaian Badan Kepegawaian Pengembangan dan Sumber Daya Manusia atau BKPSDM Kota Serang Hudan Muchtadi mengatakan, 190 ASN yang bakal purna tugas itu berdasarkan pengajuan tahun 2022.
Baca Juga: Usai Digilir 6 Pria, Kasus Pemerkosaan Gadis 15 Tahun di Brebes Berujung Damai di Rumah Kades
"Tahun 2023 ada 190 orang dari Januari sampai Desember 2022 yang BUP," ujar Hudan Muchtadi, kepada Bantenraya.com, Selasa 17 Januari 2023.
Hudan Muchtadi menjelaskan, ratusan pegawai ASN yang memasuki batas usia pensiun terdiri dari eselon II hingga pegawai fungsional.
"190 itu ada dari pejabat esselon II dua orang, esselon III sebelas orang, esselon IV dua puluh delapan orang, dan fungsional 149 orang," jelas dia.
Baca Juga: LInk Nonton Series Open BO Free dan VIP, Lengkap dengan Sinopsis dan Jadwal Tayang
Hudan Muchtadi menuturkan, adanya ratusan pegawai ASN yang akan pensiun, pihaknya telah menyiapkan untuk mengisi kekosongan pegawai tersebut.
"Untuk Kekosongannya nanti ada penerimaan PPPK, untuk eselon II, III, dan IVnya nanti diisi oleh pegawai pelaksana melalui pengembangan karir," tuturnya.
"Untuk pegawai yang promosi tergantung jabatan yang kosong. Gak bisa dijawab pertanyaannya," tandas Hudan Muchtadi.
Baca Juga: MASIH DIBUKA! Ini Link Pendaftaran MAGENTA BUMN, Mahasiswa Yuk Segera Daftar
Kasi Analis Sumber Daya Manusia Ratu Nita BKPSDM Kota Serang mengatakan, untuk pegawai yang pensiun bulan Januari 2023 sebanyak 19 orang.
"Untuk bulan Januari ada 19 orang terdiri dari fungsional 16 orang, eselon IV dua orang, dan eselon III satu orang," jelas Ratu Nita.
Artikel Terkait
Jawab Pertanyaan Surat Al Baqarah dari Walikota Cilegon di Hari Korpri, Dua ASN Dapat Hadiah Umrah
3 ASN Pemkot Cilegon Cerai Setiap Pekan, Penyebabnya Padahal Cuman Begini
Golongan Mentok, Puluhan ASN Kabupaten Serang Ikut Ujian Dinas dan Penyesuaian Ijazah
TPP ASN Pemkot.Cilegon Berdasarkan Produktivitas Kinerja, Potongan Bisa Sampai 50 Persen
Tercatat Masih Aktif, ASN Pemkab Serang Ini Sudah Diberi SK Pensiun
ASN Kemenag Kabupaten Serang Punya Hak Pilih tapi Jangan Jadi Juru Kampanye
Luruskan Niat, ASN Kemenag Kota Serang Harus Sadar Jati Diri Sebagai Abdi Negara
Awal Tahun 2023 Isu Mutasi Kembali Hebohkan ASN Cilegon, 3 Camat dan Belasan Lurah Bakal Pindah?
Asyik..... Senin Besok, Walikota Lantik 516 ASN di Pemkot Cilegon dalam Jabatan Baru
TPP Telat Lagi, 80 Persen ASN Pemkot Cilegon Bersiap Cari Utangan ke Koperasi Sampai Pinjol