BANTENRAYA.COM - Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Lebak gelontorkan dana untuk pembuatan gapura wisata Ranggawulung sebesar Rp166 juta lebih.
Hal tersebut bertujuan untuk menambah daya tarik wisata Ranggawulung, Kecamatan Curugbitung.
Kabid Destinasi Wisata Disbudpar Lebak, Usep Suparno mengatakan, pembangunan gapura tersebut mulai dikerjakan pada tanggal 21 Oktober 2022.
Baca Juga: Kecepatan Angin di Pelabuhan Merak 32 Knot, Kapal Tak Bisa Sandar
Adapun target penyelesaiannya akhir bulan Desember 2022.
"Untuk pembangunan kami targetkan selesai pada akhir Desember, biar nanti pas tahun baru gapura ini sudah selesai," katanya kepada Bantenraya.com, Kamis 22 Desember 2022.
Ia mengungkapkan, Disbudpar Lebak dalam pengerjaannya melibatkan warga setempat.
Baca Juga: Baznas Lebak Kembali Datangi Nasuhi Warga yang Tinggal di Gubuk Tua, Kini Beri Bantuan Uang hingga Logistik
"Jadi kan awalnya kami mau pekerjanya mau ambil dari luar daerah, tapi setelah bermusyawarah dengan Kades di Curugbitung, mengahasilkan keputusan untuk memperkerjakan 8 orang asli Curugbitung, semoga bisa membantu ekonomi mereka," ungkapnya.
Usep menuturkan, sekarang proses pembangunan sudah mencapai angka 94 persen.
Menurutnya, proses pembangunan tersebut sangat terbilang cepat.
Baca Juga: Awas Penipuan! Kylian Mbappe Berikan Pengumuman Penting di Twitter
"Karena mungkin para pekerjanya andal, jadi proses pembangunan sangat cepat, tidak sia-sia kami memperkerjakan mereka," tuturnya.
Ia membeberkan, pengembangan Curugbitung akan menjadi icon wisata di Lebak.
Sebab, wisata tersebut sudah masuk ke dalam Geopark Bayah Dome.
"Jadi wajar bila mana kami memperhatikan wisata di Curugbitung, nah kalau Geopark Bayah Dome itu meliputi geosite Bayah, Cilograng, Cibeber, Panggarangan, Cigemblong, Cihara, Sajira, dan Curugbitung," bebernya.
Menurut Usep, perkembangan wisata di Curugbitung terbilang sangat pesat, selain itu, pengunjung semakin banyak yang mendatangi wisata Ranggawulung.
"Alhamdulillah kalau perkembangan lancar, cuman kami masih banyak PR untuk mengembangkan wisata itu, karena mungkin harga murah- meriah jadi banyak pengunjung," tandasnya.
Ia berharap, semoga wisata Ranggawulung semakin pesat dan berkembang. Dengan harapan bisa mendorong pembangunan Lebak sebagai wilayah destinasi wisata berbasis lokal.
"Saya ucapakan terimakasih kepada seluruh pihak terkait yang telah mau berkontribusi membangun wisata di sana," harapnya.
Sementara itu, Ketua Badan Usaha Milik Desa (BUMdes) Curugbitung, Umriyatna menuturkan, pihaknya akan menjaga dan berkomitmen untuk memajukan wisata yang ada di Curugbitung.
"Jadi nanti kami ingin membuat struktural yang lebih rapih lagi, jadi perlu bantuan dari semua pihak terkhusus warga Curugbitung," tuturnya.
Ia menjelaskan, kesadaran masyarakat Curugbitung tentang sadar wisata masih terbilang rendah. Maka dari itu, dirinya membutuhkan sosok kaum muda yang peduli akan wisata.
"Kan sebenarnya kami membutuhkan sosok yang kreatif, mau memajukan wisata Ranggawulung, bahkan masih banyak hal yang belum terselesaikan lantaran minim akan Sumber Daya Manusia (SDM) nya," jelasnya.
Umriyatna mengajak, agar masyarakat bersama-sama membangun wisata yang susah payah sudah di bangun oleh pemerintah.
"Mari bersama-sama memajukan wisata Ranggawulung, kami juga berencana untuk melibatkan semua masyarakat seperti berjualan oleh-oleh khas Ranggawulung, dan lain sebagainya, kalau masyarakat bisa bekerjasama, bukan hanya wisata yang maju, tapi taraf perekonomian warga Curugbitung pun terbantu, yang merasakan semuanya," paparnya. (mg-sahrul) ***
Artikel Terkait
Sambut Libur Di Akhir Tahun, Berikut 6 Ide Menu Cocok Buat Keluarga
Mari Mengenal A La Carte Menu Beserta Keunggulannya
Tangani Kasus Korupsi Depo Sampah Hingga BPRS, Kejari Cilegon Selamatkan Uang Negara Rp7,3 Miliar Selama 2022
Cuaca Ekstrem dan Ombak Mengamuk, Pelabuhan Merak - Bakauheni Ditutup!
Kerugian Negara di Banten Gara-gara Koruptor Capai Rp230 Miliar, yang Berhasil Diselamatkan Baru Rp19,4 Miliar
Hijrah ke Al Nassr, Cristiano Ronaldo Kampanye Tuan Rumah Piala Dunia untuk Arab Saudi
Hei Pemudik! Polisi Minta Kamu Berangkat Mudik Siang Hari Saat Nataru dari Pada Kena Ini