"Kami dengan segenap mengerahkan tenaga dan pikiran khususnya sekarang ini adalah kita mencoba merencanakan terlebih dahulu, kemudian baru kita akan targetnya berapa," katanya.
Terkait permintaan walikota Serang Syafrudin yang menargetkan sekitar Rp 11 miliar, Nani Abdulgani mengungkapkan bahwa di Baznas pusat Kota Serang dimaksimalkan hampir Rp 7 miliar.
Baca Juga: Politisi PKS Pandeglang Gagas Program Rumah Baca Sabar
"Kalau tadi pak wali bilang Rp 11 miliar, kemudian ketika kita dengar di Baznas pusat ketika diwawancarai itu hampir Kota Serang dimaksimalkannya Rp 7 miliar dari Rp 2,5 itu Rp 7 miliar," ungkap Nani Abdulgani.
Nani Abdulgani mengaku, pihaknya siap mencoba menggali potensi zakat yang masih banyak belum tersentuh
"Maka tugas kami pengurus yang baru mengoptimalkan potensi-potensi zakat yang ada di Kota Serang," akunya.
Baca Juga: Anyer Juara 1 Tournament Volley Ball Karang Taruna Kabupaten Serang
Menurut Nani Abdulgani, potensi zakat tidak harus mengandalkan dari ASN, namun kata dia, zakat dari ASN Kota Serang belum tersentuh secara optimal.
"Saya melihat sekarang ini kalau tidak salah Kota Serang ini mencapai 4000 PNS-nya. Itu baru tersentuh 2.000 sekian. Khususnya ada kekuatan yang besar yang belum tersentuh semua khususnya di pendidikan," tutur Nani Abdulgani.
"Saya melihat pendidikan saja 2.036 PNS guru. Itu pun baru mencapai persennya amat kecil. Belum kita buat nanti in syaa Allah UPZ-UPZ yang ada di sekolah. Itu belum tersentuh," ucap dia.