BANTEN RAYA.COM – Tim penjaringan dan penyaringan (TPP) bakal calon Ketua Ikatan Pencak Silat Seluruh Indonesia (IPSI) Banten resmi menutup proses pengambilan formulir pendaftaran bagi warga yang berminat mengikuti pemilihan pada pukul 17.00 WIB. Hanya ada satu yang mengambil formulir untuk maju ke pemilihan Ketua IPSI Banten 2025 hingga 2029.
Ketua tim TPP M Yani Rizal mengatakan, terdapat satu orang mengambil formulir pendaftaran yakni atas nama Sulistianto untuk calon ketua Ajat Sudrajat. Ia datang kisaran pukul 16.00 WIB.
“Secara resmi hanya satu orang yang mengambil formulir pendaftaran. Kabarnya ada beberapa yang berminat namun hingga batas terakhir pengambilan formulir hanya ada satu orang saja,” kata dia.
Ia menambahkan, setelah mengambil formulir pendaftaran nantinya tim TPP menunggu calon tersebut melengkapi persyaratan yang ditetapkan dan pengembalian formulir kepada tim TPP yang berlangsung mulai Rabu, 13 November hingga Kamis, 14 November.
Baca Juga: Dua Kades di Lebak Tersandung Kasus Narkoba dan Skandal Perselingkuhan, DPRD Lebak Bakal Gelar RDP
“Kita masih menunggu apakah nantinya semua persyaratan dipenuhi. Kami sudah sebutkan persyaratan untuk maju ke pencalonan ketua. Masih tersisa dua hari dan kami menunggu apakah berkas tersebut dikembalikan atau tidak,” ujarnya.
Proses ini masih cukup panjang sebab berkas nantinya akan diverikasi keabsahan dan kelengkapan. Tim TPP akan mengecek semuanya apakah sudah sesuai atau ada kekurangan.
“Kita ikuti prosesnya. Karena ini baru tahap awal masih ada tahap selanjutnya. Kami akan bekerja profesional agar kegiatan ini berjalan sesuai dengan tata terbib dan lancar,” tutup Yani. (***)


















